Saturday, April 30, 2022

TODAY, 30 April 2022 Milik Kristus Yesus

 TODAY, 30 April 2022

 

Milik Kristus Yesus

 

Orang-orang yang sudah menjadi milik Kristus Yesus, orang-orang itu sudah mematikan tabiat manusianya dengan segala nafsu dan keinginannya.

--- Galatia 5:24 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Orang-orang yang sudah menjadi milik Kristus Yesus….

Orang-orang itu sudah mematikan tabiat manusianya.

Dengan segala nafsu dan keinginannya.

Dan belajar mengendalikan kedagingannya.

Serta hidup dalam tuntunan Roh Kudus-Nya.

 

Kita ini adalah milik-Nya.

Meskipun kita tinggal di dunia dengan segala problematikanya.

Kita tetap memandang kepada Allah.

Meskipun keadaan begitu menyiksa….

Kita masih berharap.

Dan percaya: bahwa di dalam Tuhan.

Dan di dalam iman….

Akan ada jawaban atas doa-doa kita.

Akan ada solusi atas masalah kita.

Semuanya seturut kehendak-Nya.

Sesuai rencana-Nya di hidup kita.

 

Yesus, kami percayakan hidup ini hanya ke dalam tangan kasih-Mu.

Engkaulah tempat kami mengadu atas segala beban di hidup kami.

Kami ini milik-Mu dan kami ingin tetap jadi hamba-Mu.

Semoga kami Kauberi kekuatan untuk melewati segala permasalahan.
Semakin baik dalam pengendalian diri.

Dalam tuntunan Roh Kudus-Mu.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Friday, April 29, 2022

TODAY, 29 April 2022 Sebab DIA Tidak Menolak Doaku

 TODAY, 29 April 2022

 

Sebab DIA Tidak Menolak Doaku

 

Aku memuji Allah sebab Ia tidak menolak doaku, dan tidak berhenti mengasihi aku.

--- Mazmur 66:20

 

Aku memuji Allah.

Sebab DIA tidak menolak doaku.

Dan tidak berhenti mengasihi aku.

 

Meskipun mungkin doa kita belum dikabulkan.

Atau doa itu dikabulkan dengan cara yang lain.

Tidak seperti yang kita inginkan….

Tetaplah percaya bahwa Tuhan tetap mengasihi umat-Nya.

DIA tetap memiliki belas kasih yang besar terhadap umat manusia.

 

Tuhan sungguh baik.

Meskipun keadaan kita sedang tidak baik.

Atau kurang prima.

Namun, Tuhan senantiasa menyertai kita.

Dan….

DIA selalu menerima setiap kita.

Yang datang kepada-Nya.

Entah dengan hati yang hancur.

Remuk-redam.

 

Atau….

Saat kita hendak berbagi sukacita.

Karena kita merasa bahagia.

Tuhan sungguh sudah menunjukkan perlindungan-Nya bagi kita.

 

Aku percaya, karena Tuhan tak pernah menolak doaku.

Masalah dikabulkan atau tidak.

Sekarang atau nanti.

Tetaplah hak Yang Kuasa.

Bagianku hanyalah tetap percaya.

DIALAH Tuhan dan Juru Selamatku.

Sekarang dan selama-lamanya.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Thursday, April 28, 2022

TODAY, 28 April 2022 Perhatikan Baik-Baik Cara Hidupmu

 TODAY, 28 April 2022

 

Perhatikan Baik-Baik Cara Hidupmu

 

Sebab itu, perhatikanlah baik-baik cara hidupmu. Jangan hidup seperti orang-orang bodoh; hiduplah seperti orang-orang bijak.

--- Efesus 5:15 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Ketika keadaan sedang senang…

Kita terkadang punya banyak kesempatan untuk menikmati hal-hal yang lebih karena mungkin sedang berpunya.

Namun, adakah kita tetap menjaga baik-baik cara hidup kita?

 

Juga ketika keadaan sedang susah.

Ada orang menghalalkan segala cara untuk dapat uang ekstra.

Adakah kemudian kita tidak lagi memerhatikan cara hidup kita?
Yang penting ada uang masuk ke kantong kita?

 

Mengikut jalan Tuhan memang tidak mudah.

Banyak tantangannya.

Terkadang bahkan harus melewati jalan terjal berliku.

Dan mungkin: untuk mempertahankan kesetiaan dan iman kita.

Kita harus berada dalam lautan air mata.

 

Namun, Tuhan Maha Melihat.

Tetaplah hidup seperti orang bijak.

Yang berjalan dalam hikmat Tuhan dan tuntunan Roh Kudus-Nya.

DIALAH Tuhan Allah Mahatahu.

Yang akan terus membimbing kita.

Asalkan kita tetap setia kepada-Nya.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Wednesday, April 27, 2022

TODAY, 27 April 2022 Merdeka

 TODAY, 27 April 2022

 

Merdeka

 

Hendaklah kalian hidup sebagai orang merdeka, tetapi janganlah memakai kemerdekaanmu itu untuk menutupi kejahatan, melainkan hiduplah sebagai hamba Allah.

--- 1 Petrus 2:16(BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Setelah dua tahun lebih, akhirnya kemarin kami yang tinggal di Singapura merasakan banyak kelonggaran.

Masuk mal, tidak perlu scan aplikasi ‘Trace Together’.

Demikian juga masuk resto atau tempat lainnya.

Yang diharuskan adalah jumlah tertentu, acara besar.

Sementara 500 orang ke atas.

Jumlah yang kumpul, boleh makin banyak.

Pengunjung ke satu rumah, juga tidak dibatasi.

Ya, keadaan berangsur membaik.

 

Masker masih diharuskan kalau di dalam ruangan.

Di luar, tidak harus, kecuali situasinya desak-desakan.

Pintu-pintu masuk Mal yang sudah lama ditutup karena hanya fokus pada 1-2 pintu saja….

Kemarin mulai dibuka.

 

Sungguh ada rasa ‘merdeka’ dalam hati.

Juga: tidak boleh menganggap remeh apa yang ada selama ini.

Begitu setidaknya perasaan saya.

Karena, ketika itu semua ditarik dari kita: baru kita sadar, bahwa hal-hal yang nampaknya kecil dan sepele itu ternyata kita butuhkan juga.

 

Alkitab mengingatkan bahwa hendaknya kita hidup sebagai orang merdeka.

Menikmati kemerdekaan yang ada.

Tetapi, jangan memakai kemerdekaan itu untuk menutupi kejahatan.

Melainkan hidup sebagai hamba Allah.

 

Saya menikmati kemerdekaan yang dulunya merupakan hal biasa ini

Puji syukur hanya kepada Sang Ilahi.

Dan juga saya berusaha untuk tetap menggunakan kemerdekaan dengan bijak.

Hanya demi kemuliaan Tuhan saja!

Karena hidup ini akan lebih berarti, jika kita hidup untuk-Nya.

Semoga.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Tuesday, April 26, 2022

TODAY, 26 April 2022 Bergembira Karena Apa Yang Dikerjakan Tuhan

 TODAY, 26 April 2022

 

Bergembira Karena Apa Yang Dikerjakan Tuhan

 

Maka semua orang baik akan bergembira karena apa yang dikerjakan TUHAN. Mereka akan berlindung pada-Nya; semua orang jujur akan bermegah.

--- Mazmur 64:10(BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Maka semua orang baik akan bergembira karena apa yang dikerjakan Tuhan.

Bagi saya pribadi, terlepas dari apakah saya dianggap baik atau belum di mata Tuhan dan sesama….

Sudah selayaknya kita terus bersukacita karena perbuatan-perbuatan Tuhan.

Keajaiban karya-Nya: dari yang besar, sampai yang kecil….

Jika kita lihat dengan kacamata syukur….

Kita akan mampu melihatnya dan berterima kasih.

 

Mereka akan berlindung pada-Nya.

Kalimat ini mengingatkan saya, bahwa Tuhanlah satu-satunya perlindungan yang kita miliki.

Satu-satunya yang menjadi andalan kita.

Bukan hanya dalam keadaan yang kurang baik.

Namun terlebih: dalam keadaan yang baik….

Masihkah kita terus mengingat-Nya?

 

Ya, pada akhirnya semua orang akan bermegah atas nama-Nya!

Bukan lagi atas kekuatan sendiri.

Karena bila kita menyadari: Tuhan sungguh baik dalam hidup ini!

Sungguh luar biasa Tuhan dan seluruh kemuliaan-Nya yang meliputi DIA.

Mari kita meninggikan diri-Nya!
Selama kita masih diberi kesempatan.
Dan tetap setia, sampai akhir nanti.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Monday, April 25, 2022

TODAY, 25 April 2022 Dengan Tenang Jiwaku Menantikan Allah

 TODAY, 25 April 2022

 

Dengan Tenang Jiwaku Menantikan Allah

 

Hanya dekat  Allah saja aku tenang,  dari pada-Nyalah keselamatanku.

--- Mazmur 62:1

 

Dengan tenang jiwaku menantikan Allah, dari Dia saja keselamatanku.

--- Mazmur 62:1 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Dengan tenang jiwaku menantikan Allah.

Dalam versi satunya, ayat ini berbunyi: hanya dekat Allah saja aku tenang.

Ya, marilah kembali berbalik kepada Tuhan.
Dengan sikap hidup dan hati yang tertuju pada-Nya.

Bertobat, selagi masih diberi kesempatan.

Dan mendekat kepada-Nya.

Selalu.

Di setiap saat.

Di setiap waktu.

 

Percaya bahwa dengan mendekat kepada-Nya….

Kita dapatkan sukacita baru.

Yang tak pernah bisa ditawarkan oleh dunia.

Percaya bahwa DIA dan hanya DIA satu-satunya sumber keselamatan kita.

Dan apapun yang terjadi dalam hidup kita di saat ini….

Kita tidak menyerah.

Dan tetap mendekat kepada Sang Penyelenggara Kehidupan kita.

Tuhan, terima kasih.

Dengan tenang, aku akan menantikan Engkau.

Ajarilah aku tetap sabar dan tetap setia.

Semoga.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Sunday, April 24, 2022

TODAY, 24 April 2022 Sebab Engkau Telah Menjadi Tempat Perlindunganku

 TODAY, 24 April 2022

 

Sebab Engkau Telah Menjadi Tempat Perlindunganku

 

Sungguh Engkau telah menjadi tempat perlindunganku,  menara yang kuat terhadap musuh.

--- Mazmur 61:4(BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Sebab Engkau telah menjadi perlindunganku.

Ya, Engkaulah sumber kekuatanku.
Menara yang kuat di hidupku, Tuhan.

Meskipun badai kehidupan melanda.

Beban hidup pun pasti ada.

Namun, Engkaulah tempat kami mengadu.

 

Kami akan mendekat kepada-Mu.

Berusaha untuk tetap setia.

Di sepanjang waktu.

Semoga kami tidak mencari perlindungan lainnya.

Selain diri-Mu.

Hanya Engkau andalan kami.
Hanya Engkau yang bisa kami percayai.

Hanya Engkau Juru Selamat kami.

Kini dan sepanjang masa.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Saturday, April 23, 2022

TODAY, 23 April 2022 Suara Hatiku Mengajari Aku

 TODAY, 23 April 2022

 

Suara Hatiku Mengajari Aku

 

Aku memuji TUHAN yang menasihati aku; di waktu malam pun suara hatiku mengajari aku.

--- Mazmur 16:7 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Suara hati yang murni dan bersih.

Tidak terkontaminasi keinginan pribadi.

Juga pemikiran sendiri.

Dan terlebih: tidak didominasi luka batin yang berkepanjangan.

Ataupun sakit hati yang berlebihan.

Suara hati yang sehat.

Baru bisa memancarkan apa yang dikatakan Allah.

Melalui tuntunan Roh Kudus-Nya.

 

Untuk itu sungguh perlu ‘discernment’.

Mohon Tuhan untuk karunia membeda-bedakan roh.

Sehingga kita tidak jatuh pada penghakiman atas sesama.

Karena kesalahan kita dalam menilai, seolah itu dari Tuhan.

Padahal bisa jadi: itu dari pikiran dan perasaan pribadi.

Atau mungkin malah itu dari Si Jahat.

Jadi, tetaplah berhati-hati.

 

Terus menguji, apakah ini dari Tuhan?
Bagaimana buah-buah rohnya?
Apakah membawa kepada sukacita dan damai sejahtera?

Karena jika terasa kacau: jangan-jangan itu bukan dari Tuhan.

 

Mohon Roh Kudus membimbing kita.

Dan semoga Tuhan memberikan hikmat-Nya.

Sehingga, kita bisa menuntun diri kita pribadi melalui kebijaksanaan yang bersumber dari-Nya.

Dan kita bisa berkata:

“Terima kasih, Tuhan….

Suara hatiku mengajari aku untuk makin dekat pada-Mu.”

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

Friday, April 22, 2022

TODAY, 22 April 2022 Sebab Engkaulah Tempat Aku Berlindung

 TODAY, 22 April 2022

 

Sebab Engkaulah Tempat Aku Berlindung

 

Tetapi aku menyanyi tentang kekuatan-Mu; setiap pagi aku menyanyi dengan nyaring tentang kasih dan kesetiaan-Mu. Sebab Engkaulah tempat pengungsianku, tempat aku berlindung di waktu susah.

--- Mazmur 59:17 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Tuhan tempat aku berlindung.

Terutama memang waktu susah.

Tetapi, dalam setiap keadaan.

Tuhan tetap perlindunganku.

 

Tuhan tempat pengungsianku.

Tuhanlah kekuatanku.

Biarlah aku menyanyikan lagu tentang Engkau.

Tentang kasih dan kesetiaan-Mu di sepanjang hidupku.

 

Tuhanlah sumber kekuatanku.

Mengandalkan Tuhan di setiap waktu adalah kerinduanku.

Semoga Tuhan senantiasa membimbingku.

Di setiap naik-turunnya hidupku.

 

Sebab Engkaulah tempat aku berlindung.

Sebab Engkaulah perisaiku.
Sebab Engkaulah kebaikan yang akan senantiasa mengiringiku.

Sekarang hingga akhir nanti.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Thursday, April 21, 2022

TODAY, 21 April 2022 Sesungguhnya Ada Buah Bagi Orang Benar

 TODAY, 21 April 2022

 

Sesungguhnya Ada Buah Bagi Orang Benar

 

Dan orang akan berkata: "Sesungguhnya ada pahala bagi orang benar, sesungguhnya ada Allah yang memberi keadilan di bumi.

--- Mazmur 58:12

 

Maka orang akan berkata, "Sesungguhnya, ada buah bagi orang benar. Sesungguhnya, ada Allah yang menghakimi di bumi.

--- Mazmur 58:12 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Di ayat ini, terdapat kata ‘pahala’.

Kata ‘pahala itu sendiri berarti:

pahala/pa·ha·la/ n ganjaran Tuhan atas perbuatan baik manusia; buah perbuatan baik

 

Terkadang waktu membaca kata ‘pahala’ seolah ada pamrih.

Dan terkadang ini juga menjadi alasan, mengapa orang mau berbuat baik.

Supaya mendapat pahala.

Tetapi untuk hidup benar….

Tentunya, bukan tergantung ada pahala atau tidak.

Bukan selalu pula tergantung ada ‘buah’ bagi perbuatan seseorang.

Melainkan: kita memang mau ikut Tuhan.
Dan hidup benar di hadapan-Nya, apapun yang terjadi.

 

Tentu, jika perbuatan baik itu dihargai, akan sangat menyenangkan.

Bagaimana jika tidak atau belum?

Tetaplah berbuat baik.

Tuhan Mahatahu dan Maha melihat.

Bukankah segala perbuatan kita nantinya memang akan diperhitungkan, saat kita harus mempertanggungjawabkan semuanya kepada-Nya?

 

Tetaplah hidup baik dan hidup benar.

Karena Tuhan Sang Sumber Kebaikan dan Sumber Kebenaran Sejati….

Akan terus mengiringi kita dengan belas kasihan-Nya.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Wednesday, April 20, 2022

TODAY, 20 April 2022 Sampai Badai Yang Mengamuk Berhenti

 TODAY, 20 April 2022

 

Sampai Badai Yang Mengamuk Berhenti

 

Kasihanilah aku, ya Allah, kasihanilah aku, sebab pada-Mulah aku berlindung. Dalam naungan sayap-Mu aku bersembunyi, sampai badai yang mengamuk berhenti.

--- Mazmur 57:2 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Kasihanilah aku, ya Allah.

Kasihanilah aku.

Sebab pada-Mulah aku berlindung.

Dalam naungan sayap-Mu aku bersembunyi.

Sampai badai yang mengamuk berhenti.

 

Kepada-Mu Tuhan kupercayakan hidup ini sekali lagi.

Tak ada pesta yang tak usai.

Juga, tak ada badai yang tak berhenti.

Satu saat, ini semua akan berlalu.

Badai akan tergantikan oleh ketenangan.

Walaupun mungkin, di satu saat dia akan datang lagi.

 

Aku percaya, Engkau akan membimbing kami.

Melalui semuanya ini.

Segala permasalahan dan beban kehidupan.

Kami persembahkan ke dalam tangan kasih-Mu.

Yang mampu menuntun kami.

Menolong kami.

Melewati segalanya dengan pertolongan-Mu.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Tuesday, April 19, 2022

TODAY, 19 April 2022 Waktu Aku Takut, Aku Ini Percaya Kepada-Mu

 TODAY, 19 April 2022

 

Waktu Aku Takut, Aku Ini Percaya Kepada-Mu

 

Waktu aku takut,  aku ini percaya kepada-Mu; kepada Allah, yang firman-Nya kupuji , kepada Allah aku percaya, aku tidak takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?

--- Mazmur 56:4-5

 

Waktu aku takut, aku ini percaya kepada-Mu.

Kepada Allah yang firman-Nya kupuji.

Kepada Allah aku percaya.

Dan kemudian….

Aku tidak takut lagi.

Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?

 

Pemazmur mengungkapkan bahwa dalam hidupnya dia pernah merasa takut.

Seberani-beraninya manusia, satu saat pasti pernah takut juga.

Atau setidaknya kekhawatiran sempat menyapa.

Namun, yang membedakan adalah bagaimana dia menyikapi ketakutannya itu.

 

Bagi hamba-Nya….

Waktu takut….

Kembali percaya dan berserah kepada Allah.

Allah yang Mahakuasa, Allah yang Mahatahu.

DIA kita yakini akan sanggup membimbing kita kelaur dari segala permasalahan yang ada.

Seturut kehendak-Nya, sesuai kerangka waktu-Nya.

 

Saat kita percaya kepada Allah.

Lalu keberanian itu kembali hadir.

Bukan karena diri kita, namun karena rahmat-Nya.

Semoga di saat ada ketakutan atau kekhawatiran yang datang.

Kita tetap percaya kepada Allah, Tuhan kita.

DIA sanggup menuntun kita dalam segala hal.

Tiada yang mustahil bagi-Nya.

Tetaplah percaya dan berharap kepada-Nya.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Monday, April 18, 2022

TODAY, 18 April 2022 Perhatikan Dan Jawablah Aku

 TODAY, 18 April 2022

 

Perhatikan Dan Jawablah Aku

 

Untuk pemimpin kor. Dengan permainan kecapi. Nyanyian pengajaran Daud. (55-2) Ya Allah, dengarlah doaku, jangan berpaling dari permohonanku. Perhatikanlah aku dan jawablah aku, aku hancur karena kesusahanku.

--- Mazmur 55:1-3

 

Ya Allah, dengarlah doaku.

Jangan berpaling dari permohonanku.

Perhatikanlah dan jawablah aku.

Aku hancur karena kesusahanku.

 

Pada Mazmur Daud yang satu ini, saya merasa sangat dimengerti.

Karena ada saatnya aku sungguh memohon kepada Tuhan.

Agar DIA mendengarkan aku.

Dan tidak berpaling dari doa-doa permohonanku.

Ada kalanya memang rasanya hati ini hancur.

Karena kita tengah berbeban berat dan dilanda kesusahan.

 

Hidup dalam kacamata yang positif memang senantiasa menawarkan pelangi.

Tetapi, bagaimana bila ternyata langit yang kita lalui tengah hitam?

Kelam?
Dan dikepung banyak petir, guntur, dan halilintar?

Kita mungkin tidak siap.

Kita mungkin merasa ingin menyerah.

Kalau tidak ingat Tuhan, mungkin kita sudah tidak tahu ke arah mana.

 

Tetaplah percaya, meskipun belum melihat.

Bukankah iman kita diuji, justru saat kita belum melihat segala sesuatunya?

Tetapi tetap memilih percaya?

Persoalan mungkin berat.
Namun: pandanglah Tuhan dan kebesaran-Nya.

Semoga kita diingatkan untuk tetap percaya kepada-Nya.

Sampai akhir masa.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Sunday, April 17, 2022

TODAY, 17 April 2022 Kebangkitan Yesus

 TODAY, 17 April 2022

 

Kebangkitan Yesus

 

(Sampai pada waktu itu mereka belum mengerti apa yang tertulis dalam Alkitab bahwa Ia harus bangkit dari mati.)

--- Yohanes 20:9 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Mereka belum mengerti apa yang tertulis dalam Alkitab.

Mereka di sini terdiri dari dua orang menurut perikop ini.

Simon Petrus dan murid lain yang dikasihi Yesus.

Meskipun tidak secara gamblang dijelaskan.

Beberapa artikel dan penjelasan Alkitab menunjukkan bahwa murid ini adalah Yohanes.

 

Zaman dulu, mereka belum mengerti tentang kebangkitan Yesus.

Saat ini, kita belum sepenuhnya memaknai kebangkitan Yesus dan pengorbanan-Nya di kayu salib.

Karena mungkin kita terlena.

Hidup sudah begitu nyamannya mungkin bagi kita.

Dan tidak banyak usaha atau kerja keras dari pihak umat Allah untuk benar-benar bersyukur atas pengorbanan-Nya.

Mungkin dikarenakan pengetahuan yang juga kurang.

Mungkin iman yang tidak begitu kuat.

Namun, hendaknya kita pun belajar untuk lebih baik dalam hal ini.

 

Selamat Paskah buat semuanya!

Semoga Sahabat di dalam Kristus terus berjuang untuk hidup benar di dalam Tuhan.

Apapun yang terjadi, tetap memilih setia.

Mengikut Yesus.

Karena kita sudah diselamatkan dari dosa-dosa kita.

Dengan pengorbanan dan kasih-Nya.

Dan dengan kebangkitan-Nya, kita semua dimenangkan….

Sebagai hamba Tuhan yang sungguh patut bersyukur atas semua kebaikan-Nya.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Saturday, April 16, 2022

TODAY, 16 April 2022 Adakah Yang Mencari Allah?

 TODAY, 16 April 2022

 

Adakah Yang Mencari Allah?

 

Allah memandang ke bawah dari sorga  kepada anak-anak manusia, untuk melihat apakah ada yang berakal budi  dan yang mencari Allah.

--- Mazmur 53:3

 

Perikop ini berjudul: Kebobrokan Manusia.

Nyanyian pengajaran Daud di ayat-ayat awal berkisah tentang manusia yang berkata dalam hatinya:

“Tidak ada Allah.”

Dan begitu banyak yang tidak berbuat baik (ayat 1-2).

Lalu, Allah memandang ke bawah dari sorga.

Kepada anak-anak manusia.

Untuk melihat apakah ada yang berakal budi dan yang mencari Allah.

 

Ya, saya kira Tuhan Maha melihat.

DIA tetap mencari orang-orang yang dengan tekun mencari wajah-Nya.

Bukan hanya yang kelihatan hafal ayat Alkitab dan kelihatan rohani saja di permukaan.

Orang lain bisa terpesona dan ‘tertipu’,  seolah terbius akan hal ini.

Tetapi, Tuhan tidak.

DIA tetap tahu, setiap hati yang memang dengan sungguh fokus pada-Nya.

Atau hanya ingin kelihatan baik di mata sesama.

 

Adakah yang mencari Allah?

Saya harap, di tengah keadaan dunia yang modern ini….

Tetap ada orang-orang yang mencari Allah.

Dengan segenap hati, dengan segenap jiwa.

Hidup untuk memuliakan nama-Nya.

Semoga demikian.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Friday, April 15, 2022

TODAY, 15 April 2022 “Salibkan Dia!”

 TODAY, 15 April 2022

 

“Salibkan Dia!”

 

Hari itu ialah hari persiapan  Paskah, kira-kira jam dua belas .  Kata Pilatus kepada orang-orang Yahudi itu: "Inilah rajamu! " 19:15 Maka berteriaklah mereka: "Enyahkan Dia! Enyahkan Dia! Salibkan Dia!" Kata Pilatus kepada mereka: "Haruskah aku menyalibkan rajamu?" Jawab imam-imam kepala: "Kami tidak mempunyai raja selain dari pada Kaisar!" 19:16 Akhirnya Pilatus menyerahkan Yesus kepada mereka untuk disalibkan.

--- Yohanes 19:14-16

 

Selama Misa Jumat Agung hari ini….

Ketika harus membaca bagian:

“Salibkan DIA!” (dalam Bahasa Inggris, “Crucify Him!”)

Saya meneteskan air mata.

Perlahan tapi turun memenuhi wajahku.

 

Betapa saya yang berdosa ini, sampai hari ini masih menyalibkan Yesus.

Saya sungguh merasa tidak layak.

Sedangkan Yesus yang sungguh baik itu, rela mati bagi kita.

Yesus yang sungguh Allah, sungguh manusia meninggalkan takhta-Nya untuk kemudian mau menderita seperti manusia.

 

Ampuni kami, Yesus.

Yang masih belum mampu bersyukur atas kebaikan-Mu.

Maafkan kami kalau masih meremehkan pengorbanan-Mu.

Dengan hidup yang tidak begitu layak.

Dengan dosa-dosa yang cukup banyak.

 

Semoga Paskah ini menjadi peringatan tersendiri bagi kami.

Untuk hidup lebih baik lagi di dalam-Mu.

Mengikuti jalan-Mu dengan setia.

Sampai akhir nanti.

Semoga.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Thursday, April 14, 2022

TODAY, 14 April 2022 Kuasa Tuhan Yang Mahatinggi Ada Pada-Nya

 TODAY, 14 April 2022

 

Kuasa Tuhan Yang Mahatinggi Ada Pada-Nya

 

Kuasa TUHAN Yang Mahatinggi ada padaku; Ia memilih dan mengutus aku untuk membawa kabar baik kepada orang miskin dan menyembuhkan orang yang remuk hatinya; untuk mengumumkan kepada orang tahanan bahwa mereka segera dibebaskan, dan kepada orang-orang dalam penjara bahwa mereka akan dilepaskan. Ia mengutus aku untuk memberitakan bahwa sudah tiba saatnya TUHAN menyelamatkan; untuk menghibur semua yang berduka cita, dan membalas musuh-musuh mereka. untuk memberi kegembiraan dan sukacita kepada orang yang bersedih dan berkabung; untuk mengubah kesedihan mereka menjadi lagu pujian. Mereka akan seperti pohon yang ditanam TUHAN sendiri. Mereka akan melakukan yang baik dan benar, sehingga TUHAN diagungkan.

--- Yesaya 61:1-3 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Kuasa Tuhan yang Mahatinggi ada pada-Nya.

Ada penjelasan yang saya baca sehubungan dengan ayat ini, yaitu tentang:gambaran Mesias dan pengurapan-Nya ini berhubungan dengan tugas pelayanan-Nya.

Ketika Yesus memulai pelayanan-Nya, DIA mengutip ayat-ayat ini dan juga menerapkannya.

 

Apa yang dilakukan-Nya?

1.       Membawa kabar bagi kepada orang miskin.

2.      Menyembuhkan orang yang remuk hatinya.

3.      Mengumumkan kepada orang tahanan bahwa mereka segera dibebaskan.

4.      Kepada orang-orang dalam penjara bahwa mereka akan dilepaskan.

5.      Tuhan mengutus Yesus untuk memberitakan bahwa sudah tiba saatnya Tuhan menyelamatkan.

6.      Untuk menghibur semua yang berduka cita dan membalas musuh-musuh mereka.

7.      Untuk memberi kegembiraan dan sukacita kepada orang-yang bersedih dan berkabung.

8.     Untuk mengubah kesedihan mereka menjadi lagu pujian.

9.      Mereka akan seperti pohon yang ditanam Tuhan sendiri.

10.  Mereka akan melakukan yang baik dan benar, sehingga Tuhan diagungkan.

 

Di Hari Kamis Putih ini, mari kembali menyelami penderitaan Kristus  yang rela mati di kayu salib bagi manusia.

Betapa besar dosa-dosa kita dan DIA datang untuk menyelamatkan kita semua.

Yesus sungguh baik.

DIA sungguh Allah, sungguh manusia.

Dan tugas perutusan-Nya dijalankan dengan sempurna.

Melayani dan bukan melulu harus dilayani.

Pembasuhan kaki jadi tanda.

Perjamuan terakhir dialami-Nya.

Dan terkhianati oleh murid-Nya sendiri.

 

Ajarilah kami, Tuhan….
Agar kami hidup dengan lebih bermakna.

Meneladani Kristus dan pengorbanan-Nya.

Semoga kami bisa hidup lebih baik lagi di dalam-Mu.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Wednesday, April 13, 2022

TODAY, 13 April 2022 Aku Akan Membebaskan Kamu

 TODAY, 13 April 2022

 

Aku Akan Membebaskan Kamu

 

Berserulah kepada-Ku di waktu kesesakan, Aku akan membebaskan kamu, dan kamu akan memuji Aku.

--- Mazmur 50:15(BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Berserulah kepada-Ku di waktu kesesakan.

Aku akan membebaskan kamu.

Dan Kamu akan memuji Aku.

 

Dalam kesesakan, kucari wajah-Mu.

Tuhan, aku tetap percaya kepada-Mu.
Dalam keadaan yang tidak menyenangkan sekalipun.

Aku tetap mengimani bahwa Engkau selalu sanggup menolong kami, umat-Mu.

 

Tuhan, Engkaulah sumber kekuatan kami.

Engkau adalah Allah yang sanggup membebaskan kami dari segala kesesakan yang kami alami.

Kami percayakan hidup ini kepada-Mu.

Ya, hanya kepada-Mu.
Engkaulah Juru Selamat kami yang sejati.

 

Apa yang tengah kami alami saat ini, Kauketahui.
Tiada yang tersembunyi dari-Mu.
Engkaulah Allah Mahatahu.

Ketika kami menoleh kembali dan menyaksikan pertolongan-Mu.

Pujian kami kembalikan hanya bagi-Mu.

Tuhan Yang Ajaib dan Dahsyat.

Biarlah hidup kami menjadi nyanyian syukur bagi-Mu.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Tuesday, April 12, 2022

TODAY, 12 April 2022 Hikmat Dan Pengertian

 TODAY, 12 April 2022

 

Hikmat Dan Pengertian

 

Mulutku akan mengucapkan hikmat,  dan yang direnungkan hatiku ialah pengertian.

--- Mazmur 49:4

 

Aku akan mengucapkan kata-kata bijaksana, buah pikiranku sangat dalam.

--- Mazmur 49:4(BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Ada seseorang yang pernah saya temui, merasa sangat tertarik akan hikmat dan kebijaksanaan.

Dia selalu mencari ‘kata-kata bijak’ atau ‘Words of wisdom.’

Saya juga seperti dia, suka dengan kata-kata yang baik dan memotivasi.

Tetapi, agaknya sebagai pengikut Kristus, kata-kata baik saja tidaklah cukup.

Terlebih, apakah itu dihidupi oleh Roh Kudus-Nya?

 

Kata-kata yang dipenuhi Roh Kudus-Nya akan menjadi kata-kata yang bijaksana.

Bukan yang menjatuhkan.

Meskipun dalam menegur kesalahan orang lain, jika memang dikehendaki oleh Allah demikian….
Akan sanggup diucapkan dalam keadaan penuh kasih.

Tanpa kekerasan, tanpa membuat tersinggung.

Untuk itu, penting untuk mendoakan suatu keadaan sebelum mengucapkan kata-kata.

Mohon Tuhan membimbing kita untuk melewati masa-masa yang sulit dalam berkomunikasi dengan orang-orang tertentu dengan pertolongan-Nya.

 

Mulutku akan mengucapkan hikmat.

Yang direnungkan hatiku ialah pengertian.

Ya, aku akan mencoba mengucapkan kata-kata yang lebih baik.

Dan semoga Tuhan membimbing kita menuju pengertian benar.

Di dalam iman kita kepada-Nya.

Semoga.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

Monday, April 11, 2022

TODAY, 11 April 2022 DIALAH ALLAH KITA UNTUK SELAMA-LAMANYA

 TODAY, 11 April 2022

 

DIALAH ALLAH KITA UNTUK SELAMA-LAMANYA

 

"Dialah Allah, Allah kita untuk selama-lamanya, Dia akan memimpin kita sampai kekal."

--- Mazmur 48:15

 

DIALAH Allah kita!

Untuk selamanya, sampai selamanya!

Ya, DIA akan memimpin kita sampai hidup kekal.

 

Tuhan, terima kasih atas perlindungan-Mu sampai detik ini.

Kami berdoa agar kekacauan yang terjadi di kehidupan kami berangsur pulih dan keadaan membaik lagi.

Keadaan yang tidak mudah yang sudah kami jalani….

Kami percayai adalah cara-Mu agar kami naik kelas di sekolah kehidupan.

 

Tuhan yang Mahabaik….

Kami masih memohon perlindungan-Mu atas dunia ini.

Atas Indonesia.

Atas Singapura.

Atas Ukraina.

Atas negara-negara lainnya yang membutuhkan tangan kasih-Mu.

Tuhan, kasihanilah….

 

Kami tetap percaya Engkaulah Allah.

Engkaulah Tuhan kami sekarang hingga akhir nanti.

Kami bawa segala kecemasan ataupun kekhawatiran kami.

Kepada-Mu, andalan kami.

Sampai kepada kekekalan, kami percaya bahwa Engkau sanggup membimbing kami.

Engkaulah Tuhan dan Allah kami, kini dan sepanjang masa.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin