Thursday, February 28, 2013

TODAY, March 01 – Our Real Blessings


Our Real Blessings

Our real blessings often appear to us in the shape of pains, losses and disappointments; but let us have patience and we soon shall see them in their proper figures.
(Joseph Addison)

The quote above reminds me that I sometimes tend to forget that God works far above that I can see or think at this moment…
The pains, the losses, and disappointments might not be as bad as I thought…
There’ll always be a hidden beauty after the rain…
The rainbow of life is waiting…
Then we’ll realize that God is able to do anything! (-fon-)

Now to Him who is able to do exceedingly abundantly above all that we ask or think, according to the power that works in us…
 --- Ephesians 3:20

Anugerah yang Sesungguhnya

Anugerah sesungguhnya sering kali tampil dalam bentuk luka, kehilangan, dan kekecewaan; tetapi marilah bersabar dan selang beberapa waktu kita akan melihatnya dalam bentuk yang sebenarnya
(Joseph Addison)

Perkataan bijak di atas mengingatkan saya bahwa terkadang saya  cenderung melupakan bahwa Tuhan bekerja lebih dari apa yang saya lihat saat ini juga lebih dari apa yang bisa saya pikirkan…
Luka, kehilangan, dan kekecewaan tidaklah selalu seburuk apa yang saya pikirkan…
Selalu ada keindahan yang tersembunyi sesudah hujan…
Pelangi kehidupan tengah menanti…
Pada saat itulah kita kembali sadari bahwa Tuhan sanggup melakukan apa pun!
(-fon-)

Bagi Dialah, yang dapat melakukan  jauh lebih banyak  dari pada yang kita doakan  atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa  yang bekerja di dalam kita…
--- Efesus 3:20

Wednesday, February 27, 2013

TODAY, February 28 – Be Merciful Like Our Father


Be Merciful Like Our Father

It needs a lot of effort to come out of our selfishness or self-centredness .
But we need to get better in being  more compassionate and merciful.
Because Our Father, our God is the best example on this thing…
May today onwards we’ll be more merciful… (-fon-)

So be merciful (sympathetic, tender, responsive, and compassionate) even as your Father is [all these].
--- Luke 6:36

Bermurah Hatilah Seperti Bapa Kita

Butuh upaya ekstra untuk keluar dari sikap serakah atau mementingkan diri sendiri.
Tetapi, kita hendaknya lebih baik dalam sikap berbelas kasih dan murah hati…
Karena Bapa kita, Tuhan kita merupakan contoh terbaik dalam hal ini…
Semoga hari ini dan selanjutnya, kita lebih bermurah hati… (-fon-)

Hendaklah kamu murah hati,  sama seperti Bapamu  adalah murah hati."
--- Lukas 6:36

Tuesday, February 26, 2013

TODAY, February 27 – Doing God’s Will with a Smile


Doing God’s Will with a Smile

Every time we pray this as the part of the prayer Our Father…
Thy kingdom come, Thy will be done in earth, as it is in heaven
--- Matthew 6:10

We might not realize that it needs more than just a sweet promise to Lord, but we really need a huge faith and commitment to say Thy Will be done in my life.

When things go wrong, totally far from our first expectations…
Can we still be thankful and see that His Plans are better for us?
May this wonderful quote from Mother Teresa remind us to do God’s will with a smile, because true holiness requires this kind of attitude. (-fon-)

True holiness consists in doing God's will with a smile 
--- Mother Teresa of Calcutta

Melakukan Kehendak Allah dengan Senyuman

Setiap kali kita mendoakan hal ini sebagai bagian dari Doa Bapa Kami…
datanglah Kerajaan-Mu ,  jadilah kehendak-Mu  di bumi seperti di sorga.
--- Matius 6:10

Mungkin tak selalu kita sadari bahwa perlu lebih dari sekadar janji  manis kepada Tuhan, tetapi sungguh butuh iman dan komitmen yang besar untuk mengatakan jadilah kehendak-Mu di dalam hidupku…

Ketika banyak hal berjalan keluar dari jalur, sungguh jauh dari harapan kita di awalnya…
Apakah kita masih bisa mengucap syukur dan melihat bahwa rancangan-Nya adalah lebih baik bagi kita…?
Semoga kata-kata bijak dari Bunda Teresa berikut ini mengingatkan kita untuk melakukan kehendak Allah dengan senyuman, karena kekudusan yang sejati memerlukan sikap semacam ini. (-fon-)

Kekudusan sejati - termasuk di dalamnya adalah melakukan kehendak Allah dengan senyuman.
--- Bunda Teresa dari Kalkuta

Sunday, February 24, 2013

TODAY, February 26 – No Way Out? God Will Make a Way


No Way Out? God Will Make a Way

Sometimes, at some points of life, some of us might think that there’s no way out in this life.
No solution of some huge problems that we’re facing.
Some of the worst even think of committing suicide…

But we know that in God, there’ll always be a way…
He works in His miraculous ways that we can’t see…
All we need to do is just believe in Him.

Never think that there’s no way out…
With God, just believe we can work things out. (-fon-)

Look, I am about to do something new; 
even now it is coming. Do you not see it? 
Indeed, I will make a way in the wilderness, 
rivers in the desert.  
---Isaiah 43:19

Tiada Jalan Keluar? Tuhan akan Buka Jalan

Terkadang pada satu  atau beberapa titik kehidupan, beberapa dari kita akan berpikir bahwa tiada jalan keluar dalam hidup ini.
Tak ada solusi bagi permasalahan besar yang tengah kita hadapi.
Beberapa yang mengalami hal terburuk bahkan berpikir untuk mengakhiri hidupnya…

Tetapi, kita tahu bahwa di dalam Tuhan akan selalu ada jalan keluar.
Dia bekerja dengan cara-Nya yang ajaib, yang tak selalu bisa kita lihat…
Yang tetap hendaknya kita lakukan adalah percaya kepada-Nya…

Jangan pernah berpikir tiada jalan keluar…
Bersama-Nya, percayalah kita akan bisa mengatasi segala persoalan. (-fon-)

Lihat, Aku hendak membuat sesuatu yang baru, yang sekarang sudah tumbuh, belumkah kamu mengetahuinya? Ya, Aku hendak membuat jalan di padang gurun dan sungai-sungai di padang belantara.
--- Yesaya 43:19

TODAY, February 24-25 : From Jeremiah 29:11-13


February 24


Plans of Peace and Hope

Have you ever planned something as perfect as you can but in the end it didn’t turn out well?
What was your feeling when the plan wasn’t successful?
Maybe you’re so disappointed or maybe you’re hurt.
But as people of faith we believe that God has a more beautiful plan for us.
When our plan failed, we entrust our future to the Lord.
Because God knows what’s best for His people…
And finally, all His plans are the plans of peace which will give us hope…
Walk with Him always…
Entrust our plans to Him…
If our plans don’t work out…
No need to be too disappointed or live in despair…
He has the best plans for us. (-fon-)

For I know the thoughts and plans that I have for you, says the Lord, thoughts and plans for welfare and peace and not for evil, to give you hope in your final outcome.
--- Jeremiah 29:11

Rancangan yang Penuh Damai Sejahtera dan Harapan

Pernahkah Anda membuat rencana yang begitu rapi, tetapi ternyata pada akhirnya tidak terlaksana?
Apa perasaan Anda ketika rencana itu gagal?
Mungkin Anda sungguh kecewa, bahkan terluka.
Tetapi, sebagai orang beriman kita percaya bahwa Tuhan punya rencana yang lebih indah.
Ketika rencana kita gagal, kita percayakan kembali masa depan kita kepada-Nya. Karena Tuhan tahu yang terbaik bagi kita umat-Nya…
Dan pada akhirnya, segala rencana-Nya adalah rencana yang penuh damai dan sejahtera yang akan memberikan kita harapan…
Berjalanlah bersama-Nya selalu…
Percayakan rencana kita ke dalam tangan-Nya.
Jika tidak terlaksana, tak perlu terlalu kecewa atau putus asa…
Dia punya rancangan yang terbaik bagi kita. (-fon-)

Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan  apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera  dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan. 
--- Yeremia 29:11


February 25

We Will Find Him

Everybody who seeks Him will eventually find Him.
What we need to do is just search Him with all our heart…
It’s our heart that matters…
Search Him wholeheartedly and He’ll be there. (-fon-)

 Then you will call upon Me, and you will come and pray to Me, and I will hear and heed you.
13 Then you will seek Me, inquire for, and require Me [as a vital necessity] and find Me when you search for Me with all your heart.
--- Jeremiah 29:12-13

Kita akan Menemukan-Nya

Setiap yang mencari-Nya akan menemukan-Nya…
Yang hendaknya kita lakukan adalah mencari-Nya dengan sepenuh hati kita…
Yang terpenting adalah hati…
Carilah diri-Nya dengan segenap hati dan Dia ada di sana. (-fon-)

Dan apabila kamu berseru  dan datang untuk berdoa  kepada-Ku, maka Aku akan mendengarkan  kamu; 29:13apabila kamu mencari  Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati.
--- Yeremia 29:12-13

Saturday, February 23, 2013

TODAY, February 23 – Yes, We Can…


Yes, We Can…

It's not about what you can't do, but about everything you can. The only change you have to make is in the way you think. 

Thomas Yong. 
ASEAN PARA GAMES GOLD AND SILVER MEDALIST 2011.

Today I saw some kind of advertisement about Thomas Yong when I passed through the MRT interchange in Outram Park.
With admiration, I read that Thomas Yong whose sight is imperfect is the champion of ASEAN PARA GAMES-for the handicaps and disabled.
In his youtube video, I can also see how great Thomas played bowling and did ‘strike’ while he can’t see at all. It’s really amazing.
                            
What the world sees as a weakness could be a positive thing.
God has never created anything accidentally.
Thomas Yong’s story reminds me one more time that God works all things together for good.

What are your weaknesses?
In God, He can turn those weaknesses into strengths.
With Him, we’ll be enabled to go through this life because everything is great in His perfect plans. (-fon-)
                    
We know that God works all things together for good for the ones who love God, for those who are called according to his purpose.
--- Romans 8:28

Ya, Kita Bisa…

Bukan melulu mengenai apa yang tidak bisa Anda lakukan, tetapi lebih kepada apa yang kita bisa.
Perubahan yang harus Anda lakukan adalah pada cara berpikir Anda.

Thomas Yong.
Peraih medali emas dan perak di tahun 2011 di ASEAN PARA GAMES.

Hari ini saya melihat semacam iklan tentang Thomas Yong saat melintas di MRT interchange di Outram Park.
Dengan decak kagum, saya baca bahwa Thomas Yong yang penglihatannya tak sempurna ini, adalah juara bowling di ASEAN PARA GAMES-khusus bagi atlit penyandang cacat.
Di video youtube-nya, saya pun menyaksikan bagaimana Thomas yang tidak bisa melihat ini ber-bowling dan menghasilkan ‘strike’. Luar biasa.

Apa yang dunia lihat sebagai kekurangan, bisa jadi merupakan suatu hal positif.
Tuhan tak pernah menciptakan segala sesuatu secara kebetulan.
Kisah Thomas Yong kembali mengingatkan saya bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan.

Apa kelemahan Anda?
Di dalam Tuhan, kelemahan itu bisa diubahkan menjadi kekuatan.
Bersama-Nya, kita akan dimampukan menjalani hidup ini karena segala sesuatu adalah baik dalam rencana-Nya. (-fon-)

Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan  bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil   sesuai dengan rencana  Allah. 
--- Roma 8:28

Thursday, February 21, 2013

TODAY, February 22 – Learn to be Content in Any Circumstance


Learn to be Content in Any Circumstance

This world keeps persuading us to live ‘more’ and ‘more’. Never had enough.
As Christ’s disciples we should beware of the greed, the love of money, and the willingness to take any means - even not the honest ones- to become rich.

Let’s try to be content in any circumstances. And be grateful.
Being thankful doesn’t mean that we don’t want to grow or become better.
Let’s do our best in this life while keep on thanking Him for whatever He has given us.
May God give us enough wisdom to do so. (-fon-)

I’m not saying this because I need anything, for I have learned how to be content in any circumstance. 12 I know the experience of being in need and of having more than enough; I have learned the secret to being content in any and every circumstance, whether full or hungry or whether having plenty or being poor. 13 I can endure all these things through the power of the one who gives me strength. 
--- Philippians 4:11-13

Belajar Mencukupkan Diri Dalam Segala Hal

Dunia mengajarkan hidup harus lebih dan lebih. Tak ada kata cukup.
Sebagai pengikut Kristus hendaknya kita berhati-hati dengan keserakahan, kecintaan akan uang, dan menghalalkan segala cara – termasuk cara-cara yang tidak jujur- demi mencapai tujuan kaya-raya.

Hendaknya kita belajar mencukupkan diri dalam segala hal.
Dan bersyukur atasnya.
Bersyukur bukan berarti kita lalu tidak mau maju.
Tetap memberikan yang terbaik dalam hidup sambil terus berterima kasih atas segala karunia-Nya dalm hidup kita.
Semoga kita bisa bertindak bijaksana. (-fon-)

Kukatakan ini bukanlah karena kekurangan, sebab aku telah belajar mencukupkan diri  dalam segala keadaan. 4:12 Aku tahu apa itu kekurangan dan aku tahu apa itu kelimpahan. Dalam segala hal dan dalam segala perkara tidak ada sesuatu yang merupakan rahasia bagiku; baik dalam hal kenyang, maupun dalam hal kelaparan,  baik dalam hal kelimpahan maupun dalam hal kekurangan.  4:13 Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia   yang memberi kekuatan  kepadaku
--- Filipi 4:11-13

Wednesday, February 20, 2013

TODAY, February 21 : As Far As the East is From the West


As Far As the East is From the West

At East West MRT Line Singapore yesterday…
Suddenly I remembered the verse…
That as far as the east from the west…
God is so full of mercy…
He has accepted us for what we are…
He loves to see us get back to His Path and repent…
Great is Your Love, Oh God!
Let’s do our best for Him. (-fon-)

For as high as the heavens are above the earth,
    so great is his love for those who fear him;
12 as far as the east is from the west,
    so far has he removed our transgressions from us.
--- Psalm 103:11-12

Sejauh Timur dari Barat

Di East West MRT Line (Jalur MRT Timur-Barat) kemarin…
Tiba-tiba saja saya teringat ayat ini…
Sejauh Timur dari Barat…
Allah sungguh Maha Pengampun…
Dia sudah menerima kita apa adanya…
Dia sungguh rindu melihat kita berbalik ke jalan-Nya dan menyesali dosa-dosa kita…
Sungguh besar kasih setia-Mu, ya Tuhan!
Mari lakukan  yang terbaik bagi-Nya. (-fon-)

tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia-Nya  atas orang-orang yang takut  akan Dia; sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran  kita.
--- Mazmur 103:11-12

Tuesday, February 19, 2013

TODAY, February 20 : Sometimes Rejection is God’s Protection


Sometimes Rejection is God’s Protection

I’ve had a discussion through e-mail with my friend.
She came up with the term ‘sometimes rejection is God’s protection’.
I couldn’t agree more.

Then, I reflect on my journey of life…
Many times, when I’ve done my best, but God didn’t allow things to happen…
There might be a better plan of His instead of mine…
Sometimes, rejection is God’s protection…
We don’t know our future..
We can’t see what’s ahead…
With our limitation, we only think what we could think of and do our best at this moment…
But God has the perfect picture of our life..
He surely knows what’s best for us…
He’s never too slow in keeping His promises…
(-fon-)

The Lord is not slow in keeping his promise, as some understand slowness. Instead he is patient with you, not wanting anyone to perish, but everyone to come to repentance.
--- 2 Peter 3:9

Terkadang Penolakan adalah Perlindungan Tuhan

Saya berdiskusi melalui e-mail dengan teman saya…
Di pembicaraan itu, dia memunculkan istilah ‘ terkadang penolakan adalah perlindungan Tuhan bagi kita.’
Saya pun sungguh sependapat.

Kemudian, saya berefleksi akan perjalanan hidup saya…
Banyak kali, ketika saya sudah memberikan yang terbaik, tetapi Tuhan tidak mengizinkan hal itu terjadi…
Mungkin ada rencana-Nya yang lebih baik daripada rencana saya…
Terkadang, penolakan-Nya adalah perlindungan-Nya…
Kita tak tahu masa depan kita…
Kita tak bisa melihat terlalu jauh ke depan…
Dengan keterbatasan kita, kita hanya bisa berpikir apa yang kita pikirkan dan melakukan yang terbaik di saat ini…
Tetapi, Tuhan punya gambaran sempurna akan kehidupan kita…
Dia tentu tahu yang terbaik bagi kita…
Dia tak pernah terlalu lambat dalam menepati janji-Nya.
(-fon-)

Tuhan tidak lambat memberikan apa yang telah dijanjikan-Nya walaupun ada yang menyangka demikian. Sebaliknya, Ia sabar terhadapmu, sebab Ia tidak mau seorang pun binasa. Ia ingin supaya semua orang bertobat dari dosa-dosanya.
--- 2 Petrus 3:9

Monday, February 18, 2013

TODAY, February 19 – Let Our Light Shine


Let Our Light Shine

Few weeks ago.
The communion song was sung. The song that I loved so much.
This little light of mine, I’m gonna let it shine.
Everywhere I go, I’m gonna let it shine…

This is the challenge of everyday life…
Could we make our light shine before others, so that they may see our good deeds and glorify Our Father in heaven…?
Or are we the type of person that other’s would like to avoid because we don’t bring anything but trouble?

Let’s do some self-check here…
We don’t want to boast by doing good for our own good only…
But we need to do good deeds to make our Father proud.
May everywhere we go, our light shine and glorify the Lord. (-fon-)

In the same way, let your light shine before others, that they may see your good deeds and glorify your Father in heaven.
--- Matthew 5:16

Hendaklah Terang Kita Bercahaya

Beberapa minggu yang lalu.
Lagu komuni dinyanyikan. Lagu yang sangat saya sukai.
‘Cahaya kecilku ini, ‘kan kubiarkan bersinar.
Ke mana pun aku pergi, ‘kan kubiarkan ia bersinar…’

Ini adalah tantangan dalam kehidupan kita sehari-hari…
Mampukah kita tetap menampakkan terang yang bercahaya di depan orang, sehingga mereka melihat perbuatan yang baik dan memuliakan Bapa kita di surga?
Atau apakah kita tipe orang yang sering kali ingin dihindari karena kita hanya membawa masalah saja?

Marilah melakukan refleksi diri…
Kita tak perlu pula menyombongkan diri dengan perbuatan baik demi kepentingan kita sendiri saja…
Tetapi, kita perlu untuk melakukan perbuatan yang membuat bangga Bapa di Sorga…
Semoga ke mana pun kita pergi, terang kita bercahaya dan kita bisa memuliakan Tuhan. (-fon-)

Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang,  supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik  dan memuliakan  Bapamu yang di sorga."
--- Matius 5:16

Sunday, February 17, 2013

TODAY, February 18 – God is Our Shelter and Strength


God is Our Shelter and Strength

It’s raining heavily.
The pedestrians are getting aside or finding some umbrellas.
The motorbikes are trying to look for shelters.
It’s a common thing to look for shelters when it rains.

God is not only our shelter…
He’s also our strength…
He is always ready to help in times of troubles...
He will stand by us. (-fon-)

God is our shelter and strength,
    always ready to help in times of trouble.
So we will not be afraid, even if the earth is shaken
    and mountains fall into the ocean depths;
even if the seas roar and rage,
    and the hills are shaken by the violence.
--- Psalm 46:1-3

Tuhanlah Tempat Perlindungan dan Kekuatan Kita

Hujan deras.
Para pejalan kaki mulai menepi atau setidaknya mengeluarkan payung.
Begitu pun motor-motor mulai mencari tempat berteduh.
Adalah hal yang wajar untuk mencari tempat berlindung saat hujan deras…

Tuhan bukan hanya tempat perlindungan kita…
Dialah juga kekuatan kita…
Dia selalu siap sedia menolong kita di saat kita berbeban berat.
Dia akan selalu bersama-sama dengan kita. (-fon-)

Allah itu bagi kita tempat perlindungan  dan kekuatan,  sebagai penolong  dalam kesesakan   sangat terbukti.  Sebab itu kita tidak akan takut,  sekalipun bumi berubah,   sekalipun gunung-gunung goncang  di dalam laut;   sekalipun ribut  dan berbuih  airnya, sekalipun gunung-gunung goyang  oleh geloranya.
--- Mazmur 46:1-3

TODAY, February 16 – 17 : You Protect Me


May Your Love and Faithfulness Always Protect Me

In my disappointments…
May Your Love and Faithfulness always protect me…
In my worries…
May Your Love and Faithfulness always protect me…
In my troubles…
May Your Love and Faithfulness always protect me…
In my worst moments of life…
May Your Love and Faithfulness always protect me…
In my failures…
May Your Love and Faithfulness always protect me…

In my good days and happy days…
May Your Love and Faithfulness always protect me…
In everything in my life…
May Your Love and Faithfulness always protect me…

May I always remember that all things work together for good in Your Eyes, Oh Lord…
Amen. (-fon-)

Do not withhold your mercy from me, Lord;
    may your love and faithfulness always protect me.
--- Psalm 40:11

Semoga Kasih-Mu dan Kesetiaan-Mu Menjagai Aku Selalu

Di dalam kekecewaanku…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…
Dalam setiap kekuatiranku…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…
Di dalam setiap permasalahanku…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…
Di dalam momen terburuk di hidupku…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…
Dalam kegagalanku…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…

Dalam hari-hari yang baik dan menyenangkan…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…
Dalam segala hal di hidupku…
Semoga kasih-Mu dan kesetiaan-Mu menjagai aku selalu…

Semoga aku selalu ingat bahwa segala sesuatu bekerja untuk mendatangkan kebaikan di dalam pandangan-Mu, ya Tuhan.
Amin. (-fon-)

Engkau, TUHAN, janganlah menahan rahmat-Mu  dari padaku, kasih-Mu  dan kebenaran-Mu  kiranya menjaga   aku selalu!
--- Mazmur 40:11

You Will Protect Me From Trouble

I won’t find another …
In You, I’m sure, I’ll get all the protection that I need…
You’re my strength…
You’re my present help…
I know that You will protect me from trouble…
Together we’ll face the problems of life…
With You by my side…
I will not be afraid…
For You’ll never leave me alone… (-fon-)

You are my hiding place;
    you will protect me from trouble
    and surround me with songs of deliverance.
--- Psalm 32:7

Engkau Menjaga Aku dari Segala Kesesakan

Aku takkan mencari perlindungan lainnya…
Di dalam-Mu, kuyakin seluruh perlindungan yang kubutuhkan akan kudapatkan…
Engkaulah kekuatanku…
Engkaulah pertolonganku
Kutahu Engkau akan melindungi aku dari kesesakan
Bersama-Mu, kita akan hadapi segala persoalan kehidupan…
Dengan-Mu di sampingku…
Aku takkan takut…
Karena Engkau takkan pernah meninggalkan aku sendirian. (-fon-)

Engkaulah persembunyian  bagiku, terhadap kesesakan  Engkau menjaga aku, Engkau mengelilingi aku, sehingga aku luput  dan bersorak. 
--- Mazmur 32:7

Thursday, February 14, 2013

TODAY, February 15 – Loving and Forgiving


Loving and Forgiving

Loving and forgiving are you, O Lord; 
slow to anger, rich in kindness, 
loving and forgiving are you. 

All my being bless the Lord; 
bless the holy name of God. 
All my being bless the Lord, 
remembering the goodness of God. 
(Part of the Song titled Loving and Forgiving)

I’ve listened to this song quite frequently in Sunday Mass…
This is a really wonderful song…
This song shows us once again that God is really loving, forgiving, and giving a chance for those who want to repent and choose to come back to His Paths…

Let’s pray for a heart that’s really long for Him…
And may His love enable us to be a person who is willing to love and forgive others…
Because we also might make mistakes and far from perfect. (-fon-)

The Lord is compassionate and gracious,
    slow to anger, abounding in love.
--- Psalm 103:8

Pengasih dan Pemaaf

Pengasih dan pemaaf Engkau, Oh Tuhan…
Panjang sabar, berlimpah kebaikan,
Pengasih dan pemaaf Engkau…

Seluruh diriku memuji Tuhan…
Memuji kekudusan nama Tuhan…
Seluruh diriku memuji Tuhan…
Mengingat kebaikan Allah…
(terjemahan bebas dari bagian dari lagu berjudul Loving and Forgiving)

Lagu ini sering saya dengar saat misa…
Sungguh merupakan lagu yang indah…
Menunjukkan kepada kita betapa Allah sungguh pengasih, pemaaf, dan selalu memberikan kesempatan kepada mereka yang bertobat dan kembali ke jalan-Nya…

Marilah kita mohonkan hati yang selalu ingin dekat dengan-Nya…
Dan semoga kasih-Nya memampukan kita menjadi pribadi yang juga mau mengasihi dan mengampuni sesama kita.
Karena kita pun bisa salah dan tak sempurna. (-fon-)

TUHAN adalah penyayang dan pengasih,  panjang sabar dan berlimpah kasih setia.
--- Mazmur 103:8