Thursday, November 29, 2012

TODAY, November 29 – You Look Deep into My Heart


You Look Deep Into My Heart

Nothing is hidden from You.
Whatever I do, You always know.
You always know everything about me.
More than anything that I thought I knew (about myself)

This is me, Lord…
I come to You….
Surrender all my life…
Into Your Mighty Hands…

Guide me, Oh Lord…
To be Your precious child…
Even in all troubles and adversities…
Let me draw myself to You.
(-fon-)

You have looked deep
into my heart, Lord,
    and you know all about me.
--- Psalm 139:1

Engkau Menyelami Hatiku

Tiada yang tersembunyi dari-Mu.
Entah apa pun yang kulakukan, Kau selalu tahu.
Engkau selalu tahu segala sesuatu tentangku.
Bahkan lebih daripada apa yang kuketahui tentang diriku sendiri…

Ini aku, Tuhan…
Datang kepada-Mu
Menyerahkan seluruh hidupku
Hanya ke dalam tangan-Mu…

Jadikanku, Tuhan…
Anak kebanggaan-Mu
Walau dalam setiap kesusahan dan kesesakan
Biarlah aku terus dekat pada-Mu.
(-fon-)

Ya TUHAN, Engkau menyelami aku dan mengenal aku.
--- Mazmur 139:1

Tuesday, November 27, 2012

TODAY, November 28: The Father of Compassion


The Father of Compassion

You’re the Father of Compassion
And the God of all comfort…
Thank you for always be there for us
In all our troubles…
And we do hope…
That You enable us to comfort those
Who are currently facing various of problems
With the comfort that we received from You, oh Lord. (-fon-)

Praise be to the God and Father of our Lord Jesus Christ, the Father of compassion and the God of all comfort, who comforts us in all our troubles, so that we can comfort those in any trouble with the comfort we ourselves receive from God.
--- 2 Corinthians 1:3-4

Bapa yang Penuh Belas Kasihan

Engkaulah Bapa yang penuh belas kasihan…
Engkaulah Allah sumber segala penghiburan…
Terima kasih karena Engkau sudah menemani kami
Dalam segala penderitaan kami…
Dan kami mohonkan
Agar kami pun dimampukan untuk menghibur mereka
Yang berada dalam berbagai penderitaan saat ini
Dengan penghiburan yang kami terima dari-Mu, Tuhan. (-fon-)

Terpujilah Allah, Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, Bapa yang penuh belas kasihan dan Allah sumber segala penghiburan, yang menghibur kami  dalam segala penderitaan kami  , sehingga kami sanggup menghibur mereka, yang berada dalam bermacam-macam penderitaan dengan penghiburan yang kami terima sendiri dari Allah
--- 2 Korintus 1:3-4




TODAY, November 27 – He Gives Strength to the Weary



He Gives Strength to the Weary

The last few months have been quite a tiring ones for me. It’s been approximately 3-4 months, I’ve been lacking of sleep. Sometimes, it’s hard for me to concentrate, more than that it’s not easy for me to write consistently every day. But, I know that God will give enough strength to the weary and increase the power of the weak.

I hold on to the Lord and always try to give my very best from my limitations. I believe that He will always have ways to stay near to us, as long as we welcome Him with an open heart.

Even in our weariness, hopefully it won’t block us to give our best for His Glory. (-fon-)

Do you not know?
    Have you not heard?
The Lord is the everlasting
God,
    the Creator of the ends of the earth.
He will not grow tired or weary,
    and his understanding no one can fathom.
He gives strength
to the weary
    and increases the power of the weak.
--- Isaiah 40:28-29


Dia Memberi Kekuatan Kepada Yang Lelah

Beberapa bulan terakhir merupakan bulan yang cukup melelahkan bagi saya pribadi. Saya sudah kurang tidur selama kurang-lebih 3-4 bulan. Terkadang, sulit bagi saya untuk berkonsentrasi, apalagi untuk terus menulis secara konsisten setiap harinya. Tetapi, saya sadari bahwa Tuhan akan selalu memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya.

Hanya kepada-Nya saya berpegang dan terus berupaya memberikan yang terbaik dari keterbatasan saya. Saya percaya bahwa Dia selalu punya cara untuk mendekat kepada kita, asal kita pun menyambut dengan hati yang terbuka kepada-Nya.

Dalam kelelahan kita, semoga itu tidak menghalangi kita untuk memberikan yang terbaik bagi kemuliaan-Nya. (-fon-)

Tidakkah kautahu, dan tidakkah kaudengar?  TUHAN ialah Allah kekal  yang menciptakan  bumi  dari ujung ke ujung; Ia tidak menjadi lelah dan tidak menjadi lesu,  tidak terduga  pengertian-Nya. Dia memberi kekuatan  kepada yang lelah  dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya.
--- Yesaya 40:28-29


Sunday, November 25, 2012

TODAY, November 24-26: Colossians 3:12-14


Clothe Ourselves with Compassion

As God’s disciples, everyday is a new chance to learn a better attitude towards this life. Today, we can clothe ourselves more and more with compassion, kindness, humility, gentleness, and patience. This is not an instant process, but in faith we believe that if we have the will to change, we can do it with God’s guidance. (-fon-)

Therefore, as God’s chosen people, holy and dearly loved, clothe yourselves with compassion, kindness, humility, gentleness and patience.
--- Colossians 3:12

Kenakanlah Belas Kasihan

Sebagai pengikut-pengikut-Nya, setiap hari adalah kesempatan baru untuk belajar memperbaiki sikap kita dalam hidup ini. Hari ini, semoga kita mau belajar untuk lebih berbelas kasih, dipenuhi kemurahan, kerendahan hati, kelemah-lembutan, dan kesabaran. Tentu saja, ini bukanlah proses instan, tetapi dalam iman kita percaya bahwa jika kita berkeinginan untuk berubah, kita pasti dimampukan melalui bimbingan-Nya. (-fon-)

Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah  belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati,  kelemahlembutan dan kesabaran.
 --- Kolose 3:12

Bear with Each Other

Have you experienced this in your life? In the morning, you wake up with a strong-will to be more patient today, only to find that the whole day there are so many things that trigger your patience?
I’ve been through that and I felt that I almost give up.
Patience isn’t only a beautiful word but sometimes it’s really hard to do so.

In forgiveness, it’s almost the same. If somebody who has hurt us so deeply suddenly appears in front of us, will we be able to stay friendly and keep on smiling? The answer is: we’re not sure, most likely, we can’t do that.

I’m sure each of us has our own struggle in dealing with patience and forgiveness. May we remember that we’re not perfect, there’s a possibility that we’ll make mistakes.

May today we become someone who’s willing to be more patient and forgiving, while surrendering all the disappointments and hatred inside our heart to the Lord. He’s able to heal more than what we could think of. As long as we want to open our heart and let His love flow inside and fill every part of it. (-fon-)

Bear with each other and forgive one another if any of you has a grievance against someone. Forgive as the Lord forgave you.
--- --- Colossians 3:13


Sabarlah Terhadap yang Lain

Pernahkah terjadi dalam hidup Anda, ketika pagi hari diniati dengan memulai hari dengan sabar, ternyata sepanjang hari begitu banyak ujian terhadap kesabaran itu sendiri?
Saya pernah. Dan rasanya hampir-hampir mau menyerah.
Ternyata sabar itu tak seindah ucapan di bibir, terkadang malah begitu sulit untuk dilaksanakan.

Begitu pun dengan pengampunan. Jika seseorang yang begitu melukai hati kita mendadak muncul di hadapan kita, akankah kita mampu bersikap ramah dan tersenyum? Belum tentu… Kemungkinan besar, kita tak bisa melakukannya.

Saya yakin, setiap dari kita punya perjuangan sendiri-sendiri berhadapan dengan kesabaran dan pengampunan. Semoga kita pun ingat, bahwa kita pun tidak sempurna, sehingga ada kemungkinan kita pun bisa berbuat salah.

Semoga hari ini kita berniat untuk menjadi pribadi yang lebih sabar dan mau mengampuni, sambil menyerahkan seluruh kekecewaan dan sakit hati yang pernah kita alami kepada Tuhan. Tuhan mampu menyembuhkan semuanya, jauh melebihi pikiran kita. Asal kita mau membuka hati dan membiarkan kasih-Nya mengalir memenuhi seluruh bagian hati. (-fon-)

Sabarlah kamu seorang  terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu,  kamu perbuat jugalah demikian
--- Kolose 3:13


Put on Love

Put on love in every word
Put on love in every action
Put on love in every thought
Let love binds together in perfection
In words, actions, and thoughts…
May God bless this good will…
Amen. (-fon-)

And over all these virtues put on love, which binds them all together in perfect unity
--- Colossians 3:14

Kenakanlah Kasih

Kenakanlah kasih dalam setiap perkataan
Kenakanlah kasih dalam setiap perbuatan
Kenakanlah kasih di dalam pikiran
Biarkanlah kasih yang menyempurnakan…
Mari belajar setiap hari untuk melaksanakan kasih…
Dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan…
Semoga Tuhan memberkati niat baik ini…
Amin. (-fon-)

Dan di atas semuanya itu: kenakanlah kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan  dan menyempurnakan.
--- Kolose 3:14

Thursday, November 22, 2012

TODAY, November 23 – Let My Life Glorify You


Let My Life Glorify You

When I feel not worthy
And I don’t know why I should be here on earth…
You gave me strength…
Through the verses from today’s Psalms…
That my presence in this world isn’t a coincidence…
You wanted me to be here in this world…
You formed my inward parts
And knitted me together in my mother’s womb.
Thank You for Your amazing works, O Lord…
Let my life glorify You. (-fon-)

For you formed my inward parts;
    you knitted me together in my mother's womb.
 I praise you, for I am fearfully and wonderfully made.
 Wonderful are your works;
    my soul knows it very well.
--- Psalm 139:13-14

Biarlah Hidupku Memuliakan-Mu

Ketika aku merasa diriku tidak berharga
Dan aku kehilangan arah, mengapa aku harus hadir di dunia ini…
Engkaulah yang memberikan kekuatan bagiku
Melalui ayat-ayat dari Mazmur ini…
Bahwa kehadiranku di sini bukanlah suatu kebetulan
Engkaulah yang menginginkan kehadiranku di muka bumi ini…
Engkau yang membentuk buah pinggangku
Menenun aku dalam kandungan ibuku
Terima kasih untuk karya-Mu yang ajaib, Tuhan.
Biarlah hidupku memuliakan-Mu. (-fon-)

sebab Engkaulah yang membentuk buah pinggangku,  menenun  aku dalam kandungan  ibuku . Aku bersyukur kepada-Mu  oleh karena kejadianku dahsyat dan ajaib  ; ajaib apa yang Kaubuat, dan jiwaku benar-benar menyadarinya. 
--- Mazmur 139:13-14

Wednesday, November 21, 2012

TODAY, November 22 –Enriched in Every Way


Enriched in Every Way

If we realize that everything that we have is actually God’s given, we’ll become humble people. Because we know that, without Him we’re nothing, we’re nobody…

Moreover, if we follow Him with all our heart… We’ll see that God will equip us along the journey of life. He will give us any tools needed to finish this race of life. So, if currently we can’t do quite a number of things, as long as we’re willing to learn with an open heart to the Lord, He’ll always find a way to give us the new knowledge.

It’s our task to give our best, open our heart as wide as we could, and let God do what He wants to do with us. May we have the obedience to follow His Ways with all our heart. (-fon-)

I always thank my God for you because of his grace given you in Christ Jesus. For in him you have been enriched in every way—with all kinds of speech and with all knowledge God thus confirming our testimony about Christ among you. Therefore you do not lack any spiritual gift as you eagerly wait for our Lord Jesus Christ to be revealed.
--- 1 Corinthians 1:4-7

Diperkaya dalam Segala Hal

Jika kita sadari, segala yang kita miliki adalah karunia-Nya, kita akan menjadi pribadi-pribadi yang rendah hati. Karena kita tahu, tanpa Dia kita bukanlah siapa-siapa….
Terlebih lagi, jika kita mengikut-Nya dengan segenap hati. Kita pun akan melihat bahwa Tuhan akan melengkapi kita sepanjang perjalanan, Dia akan memberikan segala perlengkapan yang dianggap perlu dalam menyelesaikan pertandingan kehidupan kita. Sehingga bila saat ini, kita belum bisa beberapa hal, selama kita ingin belajar dan hati kita terbuka pada-Nya, Dia selalu punya cara untuk memberikan pengetahuan yang baru kepada kita.

Tugas kita hanyalah memberikan yang terbaik, membuka hati selebar-lebarnya agar Tuhan berkarya dalam hidup kita. Semoga kita memiliki kepatuhan untuk selalu mengikut jalan-Nya sepenuh hati kita. (-fon-)

Aku senantiasa mengucap syukur kepada Allahku karena kamu  atas kasih karunia Allah yang dianugerahkan-Nya kepada kamu dalam Kristus Yesus. Sebab di dalam Dia kamu telah menjadi kaya  dalam segala hal: dalam segala macam perkataan dan segala macam pengetahuan, sesuai dengan kesaksian  tentang Kristus, yang telah diteguhkan di antara kamu. Demikianlah kamu tidak kekurangan dalam suatu karuniapun  sementara kamu menantikan penyataan Tuhan kita Yesus Kristus
--- 1 Korintus 1:4-7


Tuesday, November 20, 2012

TODAY, November 21 – Wait Patiently for the Lord


Wait Patiently for the Lord

Waiting patiently is not like waiting for the bus to come, the rain to stop, or the sun to rise.  It is an active waiting in which we live the present moment to the full in order to find there the signs of the One we are waiting for.

The word patience comes from the Latin verb patior which means "to suffer."  Waiting patiently is suffering through the present moment, tasting it to the full, and letting the seeds that are sown in the ground on which we stand grow into strong plants.  Waiting patiently always means paying attention to what is happening right before our eyes and seeing there the first rays of God's glorious coming. (Henry Nouwen’s article: Waiting Patiently)

Such a wonderful article from Nouwen. I found that it’s quite an eye-opener.
If currently we’re experiencing the difficult time in waiting patiently, let’s ask the Lord to pour His Love on us… So, we can move on and carry on in this life with faith in Him while waiting actively for His Plans in our life. (-fon-)

I waited patiently for the Lord;
    he turned to me and heard my cry.
--- Psalm 40:1

Menanti-nantikan Tuhan dengan Sabar

Menunggu dengan sabar tidaklah sama seperti menunggu datangnya bus, menunggu hujan berhenti, atau matahari bersinar. Menunggu dengan sabar adalah suatu penantian yang aktif di mana kita hidup pada masa kini dalam kepenuhannya dalam rangka untuk menemukan tanda-tanda dari Dia yang kita nantikan.

Kata ‘kesabaran’ berasal dari bahasa Latin ‘patior’ yang berarti ‘menderita’. Menunggu dengan sabar adalah penderitaan dalam melalui masa kini, merasakannya sepenuh-penuhnya, dan membiarkan benih yang kita tanam di tanah tempat kita berpijak untuk bertumbuh menjadi tanaman yang kuat. Menunggu dengan sabar selalu berarti menaruh perhatian pada apa yang terjadi di depan mata kita dan melihat di sana cahaya kemuliaan Allah yang akan datang. (Artikel Henry Nouwen: Waiting Patiently).

Sungguh sebuah artikel yang menarik dari Nouwen. Saya kira tulisan itu cukup membukakan mata. Jika saat ini kita tengah mengalami masa-masa penantian yang tidak mudah, marilah memohon kepada Tuhan untuk mencurahkan kasih-Nya kepada kita… Sehingga, kita bisa berjalan dan melangkah dalam hidup ini dalam iman kepada-Nya sambil terus menanti secara aktif rencana-Nya dalam hidup kita. (-fon-)

Aku sangat menanti-nantikan TUHAN; lalu Ia menjenguk kepadaku dan mendengar teriakku minta tolong.
--- Mazmur 40:1

Monday, November 19, 2012

TODAY, November 20 – I Love You, Lord, My Strength


I Love You, Lord, My Strength

I love You, Lord, My Strength
For You’re my rock, my fortress and my deliverer.
You’re my shield, my salvation, my stronghold.
The best thing that I’ve experienced is when You came into my life.
You’ve made a difference beyond my thoughts.
That’s why I want to spend the rest of my life saying this:
“ Thank You, God. And I Love You, Lord, My Strength!”
(-fon-)

I love you, Lord, my strength.
The Lord is my rock, my fortress  and my deliverer;
    my God is my rock, in whom I take refuge,
    my shield and the horn of my salvation, my stronghold.
--- Psalm 18:1-2

Aku Mengasihi Engkau, ya Tuhan, Kekuatanku!

Aku mengasihi Engkau, ya Tuhan, kekuatanku!
Engkaulah bukit batuku, kubu pertahananku, dan penyelamatku.
Engkaulah perlindunganku, keselamatanku, dan kota bentengku!
Hal yang terbaik yang pernah kualami adalah saat Engkau hadir di hidupku.
Engkau membuat perbedaan melebihi apa yang pernah terpikirkan olehku.
Untuk itulah, aku hendak berucap demikian sepanjang hidupku:
“ Terima kasih, Tuhan. Dan aku mengasihi Engkau, ya Tuhan, kekuatanku!”
(-fon-)

"Aku mengasihi Engkau, ya TUHAN, kekuatanku! Ya TUHAN, bukit batuku, kubu pertahananku dan penyelamatku, Allahku, gunung batuku, tempat aku berlindung, perisaiku, tanduk keselamatanku, kota bentengku!
--- Mazmur 18:1-2

Sunday, November 18, 2012

TODAY, November 18-19: Heaven and Earth are Yours


Heaven and Earth are Yours

The heavens are yours
The earth and all that is in it are also yours
You’ve founded the world.
You’re Mighty O, Lord.
In this life, it’s You who have everything.
What we have is merely what You’ve granted us.
Teach us to be grateful for whatever You’ve given to us.
Amen. (-fon-)

The heavens are yours, and yours also the earth;
    you founded the world and all that is in it.
--- Psalm 89:11

Langit dan Bumi adalah Kepunyaan-Mu

Langit adalah kepunyaan-Mu
Bumi dan seisinya pun milik-Mu
Dunia ini juga Engkau yang menjadi dasarnya.
Besar kuasa-Mu, Tuhan.
Di dalam hidup ini, hanya Engkau yang miliki semuanya.
Apa yang kami punya hanya titipan-Mu semata.
Ajar kami untuk selalu bersyukur atas apa yang Kauberikan bagi kami.
Amin. (-fon-)

Punya-Mulah langit, punya-Mulah juga bumi, dunia serta isinya Engkaulah yang mendasarkannya.
--- Mazmur 89:11

My Help Comes from the Lord

When I feel restless
Entangled by depression
I come to you, Oh Lord
The Creator, the maker of heaven and earth

I’ve tried to find another way
which I thought might bring me out of the problems
but in reality
without You, I will not be able…

My help comes from the Lord
Don’t let me run from You
Every happiness and sadness
I surrender them all to You. (-fon-)

My help comes from the Lord,
    the Maker of heaven and earth.
--- Psalm 121:2

Pertolonganku ialah dari Tuhan

Di kala resah dan gelisah
Saat terlilit gundah
Kudatang kepada-Mu, ya Allah
Sang Pencipta yang empunya langit bumi dan semesta…

Pernah kucoba mencari jalan lainnya
Yang kupikir akan memampukan aku keluar dari segala perkara
Namun pada kenyataannya
Tanpa-Mu aku takkan pernah bisa…

Pertolonganku ialah dari-Mu, Tuhan…
Jangan biarkan aku lari dari-Mu
Segala senang dan susahku
Kupersembahkan hanya kepada-Mu. (-fon-)

Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.
--- Mazmur 121:2

Saturday, November 17, 2012

TODAY, November 17 – The Lord Will Keep His Promises


The Lord Will Keep His Promises

Sometimes we think that God is too slow in fulfilling His Promises.
Sometimes there’s a huge doubt inside of us, does He still care?
Or has He forgotten us?

Many times, His plans are a lot different with whatever we have in mind.
It’s good to accept His Plans in our life.
If He fulfilled our deepest dreams, it’s really such a wonderful thing!
Take the waiting time as the preparation time from the Lord for us to accept His best Plans in our life.

He has never broken His Promises. (-fon-)

The Lord is not slow in keeping his promise, as some understand slowness. Instead he is patient with you, not wanting anyone to perish, but everyone to come to repentance.
--- 2 Peter 3:9

Tuhan akan Menepati Janji-Nya

Terkadang kita pikir Tuhan terlalu lambat dalam menepati janji-Nya.
Terkadang pula ada keraguan yang besar, masihkah Dia peduli pada kita?
Atau Dia sudah melupakan kita?

Rencana-Nya banyak kali tidak seperti apa yang ada di kepala kita.
Adalah baik jika kita belajar menerima rancangan-Nya dalam hidup kita.
Jika Dia mengabulkan keinginan hati kita, sungguh membahagiakan!
Masa-masa penantian itu anggaplah Dia sedang mempersiapkan kita untuk menerima rencana terbaik-Nya dalam hidup kita.

Dia tak pernah ingkar janji. (-fon-)

Tuhan tidak lalai menepati janji-Nya, sekalipun ada orang yang menganggapnya sebagai kelalaian, tetapi Ia sabar terhadap kamu, karena Ia menghendaki supaya jangan ada yang binasa, melainkan supaya semua orang berbalik dan bertobat.
--- 2 Petrus 3:9

Thursday, November 15, 2012

TODAY, November 16 – Only You, Oh Lord


Only You, Oh Lord

The world might disappoint me, Lord…
Even the closest ones have the potential to become those who hurt me most…
My parents, siblings, spouse, children, or best friends…
Without Your Love, it’s almost impossible to live in peace with everyone.
Only You, Lord will enable us to do so…

Only You, Lord who understands me…
You will never disappoint me.
If there’s any disappointment in You,
it’s only when I couldn’t understand the beauty of Your beautiful plans in my life…
Guide me to stay close to You, Lord…
In trouble and distress…
In all happiness…
I surrender all to You, Oh Lord. (-fon-)

Trouble and distress have come upon me,
    but your commands give me delight.
144 Your statutes are always righteous;
    give me understanding that I may live.
---  Psalm 119:143-144

Hanya Engkau, Tuhan…

Dunia bisa mengecewakanku, Tuhan…
Bahkan orang-orang terdekatku berpotensi menjadi mereka yang paling menyakiti hatiku.
Mungkin orangtuaku, kakak-adikku, pasangan hidupku, anak-anakku, atau sahabat terdekatku…
Tanpa kasih-Mu, takkan mungkin aku hidup berdampingan dengan semua orang dalam damai.
Hanya Engkau, Tuhan, yang memampukan kami untuk itu…

Hanya Engkau yang selalu mengerti diriku.
Tak pernah mengecewakanku.
Jika ada kekecewaan terhadap-Mu, itu hanyalah ketika aku belum mencapai pengertian akan rencana-Mu yang indah itu atas diriku…
Bimbing aku ‘tuk dekat dengan-Mu, Tuhan…
Dalam kesesakan dan kesusahan…
Dalam segenap kebahagiaan…
Semuanya kupersembahkan hanya kepada-Mu, Tuhan. (-fon-)

Aku ditimpa kesesakan dan kesusahan, tetapi perintah-perintah-Mu menjadi kesukaanku. Peringatan-peringatan-Mu adil untuk selama-lamanya, buatlah aku mengerti, supaya aku hidup.
--- Mazmur 119:143-144

Wednesday, November 14, 2012

TODAY, November 15 – One Thing I Ask From You, Lord


One Thing I Ask From You, Lord

Hold my hand, never let me go.
I want to stay in this moment forever…
For whatever happens in my life, I can’t predict
But knowing You’re beside me made me stronger
At least I can cling on to You - The Source of Strength

One thing I ask from You, Lord…
Let me dwell in the house of the Lord forever…
For my happiness and troubles will come and go
But You will be with me through them all…
Hold me close never let me go.
I surrender my life to You, Lord. (-fon-)


One thing I ask from the Lord,
    this only do I seek:
that I may dwell in the house of the Lord
    all the days of my life,
to gaze on the beauty of the Lord
    and to seek him in his temple.
For in the day of trouble
    he will keep me safe in his dwelling;
he will hide me in the shelter of his sacred tent
    and set me high upon a rock.
--- Psalm 27:4-5

Satu Hal yang Kupinta dari-Mu, Tuhan…

Genggam tanganku, jangan lepaskan…
Kuingin ada di saat ini selamanya…
Karena apa yang terjadi dalam hidupku, tak pernah bisa kutebak…
Tetapi, ketika kutahu Engkau ada di sampingku, itu menjadikanku kuat…
Setidaknya aku bisa berpegang pada-Mu- Sang Sumber Kekuatan …

Satu hal yang kupinta dari-Mu, Tuhan…
Diam di rumah Tuhan seumur hidupku…
Karena segala kebahagiaan dan permasalahan akan datang dan pergi…
Tetapi, Kau akan selalu ada mengiringi…
Pegang aku, jangan lepaskan…
Kuserahkan hidupku ke dalam tangan-Mu, Tuhan. (-fon-)

Satu hal telah kuminta kepada TUHAN, itulah yang kuingini: diam di rumah TUHAN seumur hidupku, menyaksikan kemurahan TUHAN dan menikmati bait-Nya. Sebab Ia melindungi aku dalam pondok-Nya pada waktu bahaya; Ia menyembunyikan aku dalam persembunyian di kemah-Nya, Ia mengangkat aku ke atas gunung batu.
--- Mazmur 27:4-5