Sunday, December 5, 2021

TODAY, 5 Desember 2021 Serahkanlah Dirimu Kepada Tuhan

 TODAY, 5 Desember 2021

 

Serahkanlah Dirimu Kepada Tuhan

 

Sekarang, janganlah tegar tengkuk  seperti nenek moyangmu. Serahkanlah dirimu kepada TUHAN  dan datanglah ke tempat kudus yang telah dikuduskan-Nya untuk selama-lamanya, serta beribadahlah kepada TUHAN, Allahmu, supaya murka-Nya  yang menyala-nyala undur dari padamu.

--- 2 Tawarikh 30:8

 

Janganlah keras kepala seperti mereka, tetapi taatilah TUHAN. Datanglah ke Yerusalem, ke Rumah TUHAN yang sudah dikhususkan oleh TUHAN Allahmu bagi diri-Nya untuk selama-lamanya. Marilah beribadat kepada-Nya supaya redalah kemarahan-Nya terhadap kamu.

--- 2 Tawarikh 30:8 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Dari ayat di atas, kita dapati bahwa adanya nasihat untuk jangan keras kepala.

Keras kepala, istilah lainnya tegar tengkuk, banyak terjadi pada insan manusia.

Termasuk diri saya sendiri.

Ada kalanya saya pribadi mengalami kesulitan untuk terus taat dan berserah kepada Tuhan.

Apalagi jika itu bukan sesuatu yang saya mau.

Butuh banyak doa dan banyak belajar untuk ikhlas.

Saat inginku tak sama dengan rencana-Nya.

 

Setelah sekian lama….

Saya kira ada perbaikan.

Apalagi dengan berjalannya usia, saya makin belajar.

Tetapi jujur saja, ada kalanya masih sulit juga.

 

2 Tawarikh 30 ini mengingatkan kita untuk tetap taat dan berserah kepada Tuhan.

Dengan memperbanyak doa penyerahan kepada rencana-Nya, kita akan semakin dimampukan untuk menjalani hidup dengan penuh iman dan harapan.

Karena kita percaya kepada Tuhan.
Rancangan-Nya pasti yang terbaik dan bukan rancangan buruk bagi umat-Nya.

Mata kita hanya bisa melihat sebatas yang kita lihat.
Tetapi Tuhan punya gambaran sempurna atas hidup kita.

 

Mari terus percaya.

Terus berserah.

Dan jangan lupa tetap berjuang sekuat tenaga.

Berserah tidak sama dengan menyerah.

Tuhan melihat setiap usaha dan tetes air mata kita.

Semoga kita tetap setia dan taat kepada Allah.

Sekarang dan sampai akhir masa.

Amin!

(-fon-)/Fonny Jodikin

No comments: