TODAY, 21 Oktober 2021
Rasa Khawatir
Rasa khawatir mematahkan semangat, tetapi kata-kata ramah
membesarkan hati.
--- Amsal 12:25 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)
Rasa khawatir.
Setiap dari kita rasanya pernah mengalami hal ini.
Apalagi dalam kurun waktu dua tahun terakhir.
Rasanya, kekhawatiran kerap menyapa kita dengan berbagai
bentuknya.
Ada yang khawatir dengan keuangan keluarga.
Ada yang khawatir dengan kesehatan anggota keluarganya.
Ada yang khawatir akan masa depan yang tidak pasti di tengah
pandemi.
Ada yang khawatir dengan nilai-nilai pelajaran untuk kelulusannya.
Ada yang khawatir dengan pekerjaannya.
Ada yang khawatir dengan jodohnya.
Ada yang khawatir dengan anaknya.
Dan banyak lagi kekhawatiran lainnya….
Ya….
Selalu ada kekhawatiran yang terselip.
Meskipun tidak selalu hadir dan terkadang mampu kita atasi.
Tapi, tidak selalu kita bisa melewati semuanya dengan baik.
Seperti tertulis di atas….
Rasa khawatir mematahkan semangat.
Dan hanya dengan mempersembahkan kekhawatiran itu kepada Tuhan….
Akan kita dapati semangat dan kekuatan baru.
Karena kita mengandalkan DIA di setiap masa.
Semoga kita terus berpegang teguh dalam iman.
Hanya kepada-Nya!
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment