Wednesday, March 1, 2023

TODAY, 1 Maret 2023 Keadaan Ayub Dipulihkan

 TODAY, 1 Maret 2023

 

Keadaan Ayub Dipulihkan

 

Ayub diberkati TUHAN dengan lebih berlimpah dalam sisa hidupnya, daripada masa sebelum ia mengalami musibah. Ayub memiliki 14.000 ekor kambing domba, 6.000 ekor unta, 2.000 ekor sapi, dan 1.000 ekor keledai.

--- Ayub 42:12 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Perikop ini berjudul: Keadaan Ayub Dipulihkan.

Rasanya, sebagian dari kita paham akan keadaan Ayub.

Bagaimana dia di awal Kitab Ayub.

Sampai menerima pencobaan-pencobaan yang tiada henti.

 

Kisah Ayub berakhir ‘happy ending’.

Ya, kisahnya berakhir dengan bahagia.

Ayub panjang umur.

Hidup sampai 140 tahun lamanya (Ayub 42:16).

Dan Ayub diberkati Tuhan dengan lebih berlimpah dalam sisa hidupnya.
Daripada masa sebelum ia mengalami musibah.

Dengan memiliki sekian banyak ternak, juga unta dan keledai.

 

Dalam hidup, memang tidak semua berakhir manis menurut kacamata manusia.
Tetapi, kita percaya….

Jika tetap jujur, memegang firman-Nya.
Mengarahkan hati kepada Tuhan seperti Ayub.

Ya, seperti Ayub.

Tuhan sanggup memulihkan keadaan kita.

Tentu menurut kehendak-Nya dan seturut rencana-Nya.

Tak berani juga kita melangkahi apa yang sudah ditetapkan-Nya.

DIALAH Tuhan kita, kini dan sepanjang masa!

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

No comments: