Tuesday, March 14, 2023

TODAY, 14 Maret 2023 Harta Yang Menjadi Berkat

 TODAY, 14 Maret 2023

 

Harta Yang Menjadi Berkat

 

Harta yang mula-mula diperoleh dengan cepat, akhirnya ternyata bukan berkat.

--- Amsal 20:21 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)

 

Tidak dapat dipungkiri uang dan harta-benda cukup berperan penting dalam hidup.

Tanpa uang, terkadang kebutuhan pokok saja tidak bisa terpenuhi.

Di negara-negara yang masih tergolong negara miskin, sandang-pangan-pendidikan saja masih menjadi masalah besar.

 

Berbeda dengan negara-negara maju.

Yang masyarakatnya menikmati hidup yang berkualitas.

Jika hati manusia hanya tertuju kepada miliknya dan melupakan Tuhan….
Tentu, ini bukan sesuatu yang diharapkan.

 

Jujur saja, tidak mudah membedakan harta sebagai berkat-Nya.

Karena masih ada saja sebagian manusia yang mencari uang sampai melupakan Allahnya.

Jika memang kita dikaruniai berkat dalam bentuk materi.

Janganlah lupakan, Allah sebagai Sang Sumber Segala.

Berbagilah selagi bisa.

Harta yang menjadi berkat, semoga menjadi sesuatu yang menjadi tindakan nyata di diri kita.

Terutama di saat-saat ini (Masa Prapaskah).

 

Jika kita dikaruniai ‘harta’ dalam bentuk lainnya.

Dalam bentuk kebaikan lain dari Allah dan talenta dari-Nya.

Tetaplah berbagi dan percayalah, hidup akan menjadi berkat….

Hanya dan jika hanya kita memberikan yang terbaik dari Allah kepada sesama kita.

Amin.

(-fon-)/Fonny Jodikin

 

 

No comments: