Tuesday, May 14, 2019

TODAY, 15 Mei: Ketekunan Ayub


TODAY, 15 Mei: 

Ketekunan Ayub

Kita sudah mendengar akan kisah Ayub, terutama ketekunannya...
Juga keikhlasannya menerima keadaan yang sangat tidak bisa diterima oleh banyak manusia...
Bukan itu saja, Ayub kemudian menunjukkan kualitas dirinya sebagai seseorang yang tidak menyalah-nyalahkan Tuhan meskipun keadaan sangat tidak berpihak kepadanya.
Tidak mudah memang...
Secara teori sungguh gampang, tetapi praktiknya sangat sulit...
Untuk itulah...
Mari kita mencontoh Ayub dan keteladanannya...
Ini mengenai sikap hidup...
Ini tentang daya tahan menghadapi keadaan yang buruk dan sulit dikendalikan..

Tetapi apa yang disediakan Tuhan bagi Ayub?
Dia menerima berkat berkali-kali lipat atas apa yang sudah 'hilang' dari babak kehidupan sebelumnya...
Tuhan tidak menutup mata atas kesetiaan setiap hamba-Nya...
Mereka yang bertekun, ikhlas dan tetap mencari wajah-Nya...
Tetap dipedulikan terlebih lagi oleh-Nya...

Mencontoh ketekunan Ayub, mari kita berusaha lebih baik lagi.
Bergiat untuk menata hati kita...
Dengan sikap hidup yang lebih baik, menjalani ini semua dengan sukacita...
Meskipun tak pernah mudah...
Tetapi rahmat dan kasih-Nya senantiasa menyertai kita bersama.
Selamat siang, semoga ini menjadi bahan refleksi kita.
(-fon-)/ Fonny Jodikin

Sesungguhnya kami menyebut mereka berbahagia,  yaitu mereka yang telah bertekun; kamu telah mendengar tentang ketekunan  Ayub  dan kamu telah tahu apa yang pada akhirnya disediakan Tuhan baginya, karena Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan. 
--- Yakobus 5:11



No comments: