Wednesday, July 15, 2015

TODAY, 16 Juli: Jangan Meremehkan Orang Lain

Jangan Meremehkan Orang Lain

Jika saat ini kita dikaruniai posisi yang tinggi, entah itu di masyarakat-di kantor-di organisasi apa pun di dunia ini, bersyukurlah!
Namun, jangan pernah meremehkan atau merendahkan orang lain.
Betapa pada akhirnya, orang akan melihat juga bagaimana kita memperlakukan orang-orang kecil yang berjasa bagi kita.
Entah itu asisten rumah tangga alias Si Mbak, sopir pribadi, satpam, tukang parkir, hansip, dan sebagainya.

Saat ini, status Facebook banyak teman di Indonesia berhubungan dengan jadi Oshin di rumah saat lebaran tiba.
Barulah terasa, tanpa mereka memang tidak mudah mengurusi hal-hal yang seolah kecil dan remeh di rumah kita.
Saya pribadi tidak mempunyai pengasuh anak atau pembantu di rumah kami.
Semua dikerjakan sendiri yang jujurnya pada awalnya terasa berat.
Tetapi, dengan mengandalkan kekuatan dari Allah dan mau beradaptasi, pastilah mampu mengatasinya meskipun di awal pastilah penuh perjuangan.

Jika kita banyak dianugerahi kebaikan di hidup ini, bersyukurlah!
Jangan pernah merendahkan orang lain.
Karena tak jarang, Allah memberikan pelajaran lewat orang-orang yang sederhana yang kita kira tak berarti...
Keutamaan hanyalah milik Allah, jangan pernah berniat untuk mencuri kemuliaan-Nya!
(-fon-)

Tetapi apa yang bodoh  bagi dunia, dipilih  Allah untuk memalukan orang-orang yang berhikmat, dan apa yang lemah bagi dunia, dipilih Allah   untuk memalukan apa yang kuat, dan apa yang tidak terpandang dan yang hina bagi dunia, dipilih Allah, bahkan apa yang tidak berarti,  dipilih Allah untuk meniadakan apa yang berarti.
--- 1 Korintus 1:27-28

No comments: