*Siapa Yang Menyertai?*
*"Yang menyertai dia adalah tangan manusia, tetapi yang menyertai kita adalah Tuhan, Allah kita, yang membantu kita dan* *melakukan peperangan kita." Oleh kata-kata Hizkia, raja Yehuda itu, rakyat mendapat kepercayaannya kembali."*
*2 TAWARIKH 32:8*
Dari Kitab Tawarikh ini, kita mendapati bahwa rakyat mendapat kepercayaannya kembali karena kata-kata Hizkia, Raja Yehuda.
Yang menyertai kita adalah tangan Allah.
Yang membantu dan menyertai kita dalam hidup.
Selama kita beriman, berpegang teguh, dan berpengharapan hanya kepada DIA.
Tetap melakukan firman-Nya.
Meskipun tengah berbeban berat, tetap setia kepada Allah.
Dengan penyertaan Allah, kita mendapat kekuatan baru.
Tetap setia hanya kepada-Nya.
Jika Allah di pihak kita, apa yang bisa manusia lakukan terhadap kita?
Semoga kita diingatkan untuk selalu mengandalkan DIA di setiap keadaan.
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment