TODAY, 9 Februari 2022
Kemuliaan Dan Kesengsaraan
"Kiranya hidupku dapat lagi seperti dahulu, waktu Allah
melindungi aku….”
--- Ayub 29:2
Perikop ini berjudul: Kemuliaan yang dahulu dan kesengsaraan yang
sekarang.
Membaca Kitab Ayub….
Kita ikut mendalami kemuliaan yang dia rasakan.
Lalu itu semua berganti menjadi kesengsaraan.
Di Bab 29, kesengsaraan itu masih terjadi.
Namun, Ayub melakukan kilas balik atas hidupnya.
Dia merasakan syukur juga atas kemuliaan di masa lalu.
Dan Ayub juga kangen…..
Hidupnya kembali seperti dulu….
Dan saat dia merasa Allah melindunginya.
Seperti Ayub.
Di keadaan hari ini.
Mungkin kita memiliki kerinduan yang sama sepertinya.
Kiranya hidup kita bisa kembali seperti dulu.
Waktu Allah (terasa) melindungi kita.
Sekarang ini, bukannya perlindungan Allah tidak ada.
Namun bagi beberapa dari kita, seolah mungkin tidak terasa seperti
dulu.
Dulu ternyata itu enak….
Bisa kumpul bersama teman dengan jumlah yang tidak selalu
dibatasi.
Dalam arti bisa terbang ke sana ke mari tanpa restriksi.
Bukan hanya ke tempat yang mahal, tetapi ke tempat mereka yang
dekat di hati.
Dulu dari Singapura ke Indonesia rasanya mudah sekali.
Namun kini, banyak aturan: karantina, vaksin, PCR, ART, dan
sebagainya.
Menjadikannya sebagai sesuatu yang harus diperjuangkan juga.
Tuhan tentu mengerti kerinduan setiap hati.
Dan saya tetap percaya, sesuai dengan kerangka waktu-Nya….
DIA akan memberikan itu semua kepada kita lagi….
Mungkin saat ini, kita masih harus banyak introspeksi diri.
Dan tentunya: dengan rasa rindu untuk jumpa yang terkasih yang
membara di dada….
Tuhan, semoga Engkau mengerti.
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment