Sunday, April 14, 2019

TODAY, 14 April 2019: Mazmur Salib

TODAY, 14 April 2019: 

Mazmur Salib

Konon, Mazmur 22 ini sering kali disebut sebagai 'Mazmur Salib' karena dengan begitu rinci melukiskan penderitaan Kristus di Salib.
Pada Misa Minggu Palma hari ini, ada lagu yang dinyanyikan yaitu 'Take Up My Cross'.
Panggullah salib-Ku dan ikuti Aku...
Demikian kata Yesus...


Dalam keseharian kita, tentunya kita pernah merasa hidup ini terasa berat.
Waktu yang berlalu mungkin terasa berjalan lambat....
Kita menjadi bingung, mengapa koq hidup seolah penuh kesesakan...
Seperti Pemazmur yang merasa ditinggalkan oleh Allah...
Demikian juga pada satu waktu, Yesus pun merasa demikian...

Ternyata itu adalah wajar...
Normal dan pernah dirasakan oleh Yesus sekali pun...
Salib setiap orang beda-beda, tetapi tidak ada yang lolos.
Setiap orang punya bagiannya masing-masing...
Tak perlu merasa iri ketika melihat seolah orang lain bahagia...
Karena memang ketika mereka berbeban berat, mereka pun tidak selalu menceritakannya atau menampilkannya di media sosial misalnya...
Percayalah bahwa semua orang -tanpa kecuali-pasti pernah mengalami hari-hari di mana mereka merasa harapan yang menipis...
Harus berhadapan dengan kekecewaan...
Merasa sendirian.
Merasa ditinggalkan...

Untuk itu, penting untuk menyadari bahwa memang setiap orang punya salib masing-masing...
Yang terpenting, memusatkan diri kepada salib Kristus...
Belajar tabah dan ikhlas menerima hal-hal yang tidak sanggup kita ubah...
Untuk kemudian berjalan lagi.
Dalam genggaman tangan Tuhan dan bimbingan-Nya...
Semoga kita tetap mencontoh Yesus yang dengan setia memanggul salib-Nya.
Sampai akhir nanti.
(-fon-)/ Fonny Jodikin

Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan aku?  Aku berseru,  tetapi Engkau tetap jauh  dan tidak menolong aku.
--- Mazmur 22:2

No comments: