Talking About Promises...
Mungkin bukan hanya satu kali kita mengalami orang-orang yang ingkar janji kepada kita.
Seorang teman yang meminjam uang, lalu hanya janji tinggal janji untuk mengembalikan.
Tanpa pernah terealisasikan.
Malah mungkin kabur tanpa jejak...
Oh My God! Sakitnya tuh di sini...
Belum lagi sebuah janji semisal nanti akan mendapat pekerjaan saat ke luar negeri.
Sudah membayar sejumlah uang untuk agen tenaga kerja...
Eh, malah tertipu juga, di luar negeri malah harus bekerja yang sangat jauh dari bidangnya...
Dijanjikan kerja di kantor, malah kerja cuci piring misalnya...
Ini adalah kejadian-kejadian nyata yang pernah kita dengar...
Bahkan mungkin pernah terjadi di sekitar kita...
Janji-janji yang berupa omong kosong belaka...
Janji-janji yang tak pernah jadi nyata...
Janji yang hanya tinggal janji...
Tentunya terasa sakit juga mengalaminya...
Namun, kita percayai: janji-Nya Ya dan Amin!
Dia akan memenuhi semua janji-Nya di hidup kita...
Hanya mungkin kita yang belum mengerti rencana-Nya.
Dan penggenapan janji-Nya yang tertinggi adalah: saat Kristus datang ke dunia untuk menebus kita semua.
Semoga kita hidup dengan bersyukur atas penggenapan janji-Nya itu di setiap detik kehidupan kita.
Amin!
(-fon-)
Sebab Kristus adalah "ya" bagi semua janji Allah. Itulah sebabnya oleh Dia kita mengatakan "Amin untuk memuliakan Allah.
--- 2 Korintus 1:20
No comments:
Post a Comment