TODAY, 21 Juni
Kecil-Besar
Tumpukan kemarahan seperti gedung bertingkat seratus. Lautan kekecewaan tak bertepi. Gunung-gunung keangkuhan bercampur iri dan dengki. Semua bermula dari yang kecil saja. Dari lantai satu gedung bertingkat yang isinya kemarahan kecil, dari satu tetes kekecewaan, dari satu gundukan tanah keangkuhan. Dari situlah mereka berasal. Ketika aku tak mengelolanya dengan baik, mereka berkembang terus...(Kecil-Besar, Catatan dari Blog Chapters of Life http://fjodikin.blogspot.sg/search?q=kecil+besar )
Hari ini, saya diingatkan kembali oleh tulisan lama yang pernah saya tulis di Ho Chi Minh City tahun 2010.
Saya kembali disadarkan bahwa: banyak kali, saya belum mampu mengelola emosi di negatif di dalam diri yang tak jarang kemudian meledak keluar...
Semua dari hal yang kecil, yang sediki demi sedikit, namun belum dikelola dengan baik...
Hari ini saya berdoa untuk setiap dari kita yang membaca tulisan ini...
Agar setiap kepahitan, kegeraman, kemarahan, pertikaian, fitnah, dan segala kejahatan...
Hendaknya dibuang dari antara kita...
Semoga hati kita diliputi oleh kebaikan, kedamaian, dan sukacita yang berasal dari kasih dan kebaikan Allah semata...
Hari ini, semoga menjadi hari yang baru di mana kita mau menjadi pribadi-pribadi yang lebih baik.
Yang dibebaskan dari segala kepahitan, kemarahan, dan luka-luka batin...
Dengan segenap usaha kita, juga dengan mengandalkan pertolongan Allah...
Semoga kita dimampukan untuk itu.
(-fon-)
Segala kepahitan, kegeraman, kemarahan, pertikaian dan fitnah hendaklah dibuang dari antara kamu, demikian pula segala kejahatan.
--- Efesus 4:31
No comments:
Post a Comment