Friday, April 21, 2017

TODAY, 21 April: Habis Gelap Terbitlah Terang

TODAY, 21 April: 

Habis Gelap Terbitlah Terang

Hari ini, 21 April adalah Hari Kartini.
Kita mengenal istilah yang dikemukakan R.A. Kartini yaitu 'Habis Gelap Terbitlah Terang'.
Setelah masa-masa suram, pastinya akan ada saatnya lagi mentari menyinari hidup kita.

Senada dengan habis gelap terbitlah terang, ayat Alkitab ini mengingatkanku juga akan hal tersebut.
Malam ibarat kegelapan: saat kita menghadapi kekecewaan, kesedihan, kepiluan, luka-luka yang tak pernah kita bayangkan terjadi di kehidupan...
Namun, janganlah kita terpaku hanya kepada kondisi 'malam gelap'...
Akan hadir kembali fajar yang membawa kegembiraan...
Sukacita timbul saat fajar menyingsing...

Apa pun yang kita alami, mari kita persembahkan kepada Yesus- Sang Sahabat Sejati.
Hanya Yesus yang paling mengerti setiap hati...
Bahkan Dia mengenal kita lebih baik daripada orang terdekat sekali pun...
Semoga kita tetap berjalan dalam terang Ilahi...
Senantiasa penuh harap meyakini bahwa selalu akan ada sebuah fajar yang baru, tak peduli seberapa gelapnya malam yang harus kita lalui.
Habis gelap terbitlah terang.
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin

Di waktu malam aku menangis, tetapi fajar membawa kegembiraan.
--- Mazmur 30:6b (BIS)

No comments: