Wednesday, April 17, 2013

TODAY, April 17 – Lord, Hear Our Prayer


Lord, Hear Our Prayer

It’s often that we become so shock because of some sudden things in this life.
It’s so unpredictable…
Like the bomb in Boston Marathon that’s just happened recently…
We’re stunned, humanity is questioned, who’s behind this is still being searched…

It’s so easy to question God at this moment…
Where are You, God?
But, as the Evil will always try to make this world a chaotic place…
We’ll still have faith and believe that even in the worst thing in this life…
God’s love can still be found if only we want to see His kindness.
It’s still so real…

God, we pray for all the victims.
Those who passed away, those who are wounded…
And for their families as well, God…
We never stop hoping for the world peace…
Even it’s hard to achieve 100% of it…
But at least we can always try to be a peace-maker at our own home and for the people surround us.

Lord, hear our prayer. (-fon-)

O LORD, hear my prayer, listen to my cry for mercy; in your faithfulness and righteousness come to my relief.
--- Psalm 143:1

Tuhan, Dengarkanlah Doa Kami

Betapa sering kita dikejutkan oleh sesuatu yang tiba-tiba dalam hidup ini. Begitu tak terduga peristiwa yang mungkin terjadi…
Sebagaimana layaknya peristiwa pemboman saat Boston Marathon yang baru saja terjadi…
Kita tersentak, kemanusiaan dipertanyakan, biang keladi yang bertanggung jawab terus dicari…

Mudah untuk mempertanyakan di manakah Tuhan pada saat seperti ini.
Tetapi sebagaimana Si Jahat akan terus berupaya mengacaukan dunia…
Kita pun juga percaya bahwa dalam kejadian terburuk sekali pun kasih Tuhan masih nyata jika saja kita mau melihat kebaikan-Nya…

Tuhan, kami berdoa untuk semua korban. Yang terluka, yang meninggal…
Juga keluarga mereka, Tuhan…
Tak henti kami berharap akan perdamaian di dunia ini…
Yang mungkin agaknya sulit terwujud 100%.
Hendaknya kami terus mencoba setidaknya menjadi Juru Damai di tempat tinggal dan lingkungan kami.

Tuhan, dengarkanlah doa kami… (-fon-)

Mazmur Daud. Ya TUHAN, dengarkanlah doaku , berilah telinga kepada permohonanku!  Jawablah aku dalam kesetiaan-Mu,  demi keadilan-Mu!
--- Mazmur 143:1

No comments: