TODAY,
15 Maret 2021
Allah
Akan Melindungimu
Kau
akan teguh dan penuh harapan; Allah akan melindungimu sehingga kau aman.
---
Ayub 11:18 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)
Di
masa-masa kita merasa ‘insecure’ seperti ini.
‘Insecure’
berarti merasa tidak aman atau kurang percaya diri.
Saat
kita tak lagi punya pegangan yang teguh….
Kepada
siapa kita harus bersandar, kalau bukan kepada Allah?
Kau
akan teguh dan penuh harapan.
Allah
akan melindungimu sehingga kau aman.
Ayat
dari Ayub ini terasa melegakan.
Di
saat-saat kita mengalami kesesakan dan tidak tahu apa yang harus kita lakukan….
Kita
tetap berharap kepada Allah.
Menimba
kekuatan dari-Nya.
Menjadi
diperteguh hari lepas hari.
Karena
perlindungan Tuhan membuat kita merasa aman.
Bukan
berarti kita tak pernah merasa kesusahan.
Bukan
pula kita bebas dari masalah.
Melainkan,
karena Allah beserta kita….
Kita akan dimampukan untuk mengatasi persoalan yang datang bersama DIA.
Ini
menjadi satu kekuatan tersendiri.
Karena
kita tidak jalan dalam kesendirian kita.
Melainkan,
Tuhan selalu menyertai….
Di
sepanjang perjalanan.
Perlindungan-Nya
tetap tersedia bagi setiap kita.
Maukah
kita tetap percaya kepada-Nya?
(-fon-)/Fonny
Jodikin
No comments:
Post a Comment