TODAY, 4 Januari 2020:
Bunga Di Altar
Sore hari.
Karena ada keperluan di hari Minggu besok, kami ke Misa Sabtu sore di paroki.
Mataku tertuju pada altar.
Hari ini warna putih mendominasi.
Bunga-bunga nampak indah, teratur, dan rapi.
Mawar putih, anggrek putih, berpadu dengan daun-daun hijau.
Indah dipandang mata!
Misa selesai.
Tetapi warna dan bunga masih mendominasi di kepala.
Lalu, melihat-lihat ayat mengenai bunga di Alkitab...
Tertuju pada ayat ini:
Rumput menjadi kering dan bunga menjadi layu, tetapi sabda Allah kita bertahan selama-lamanya.
--- Yesaya 40:8
Bunga, betapa pun indahnya akan layu juga...
Begitu pun manusia...
Akan mengalami masa tua dan tidak lagi prima seperti masa muda dulu...
Apa yang tetap?
Hanya Allah dan firman-Nya!
Sabdanya bertahan selama-lamanya...
Kasih-Nya sampai kepada kekekalan...
Penyertaan-Nya sampai ke keabadian...
Semoga kita tidak melupakan DIA...
Senantiasa berpegang kepada firman-Nya...
Jangan mengandalkan yang sementara...
Yang pasti-pasti saja!
Andalkanlah Tuhan senantiasa...
(-fon-)/ Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment