TODAY, 9 Maret:
Gembala Yang Baik
Kita pernah membaca di koran...
Juga mungkin mendengar kisah...
Atau mungkin seperti kejadian di film atau sinetron saja...
Pada sebuah kebakaran, Ayah seorang anak yang terjebak di ruang yang terbakar kembali lagi untuk menolong anaknya.
Dia bahkan tak lagi peduli akan nyawanya dan berkeinginan untuk menyelamatkannya.
Itu saja.
Beberapa kisah berakhir 'happy ending', di mana ayah dan anak selamat...
Kisah lainnya berakhir getir, ketika salah satu harus ada yang berpulang untuk selamanya.
Namun begitulah kira-kira, orang yang terkasih yang mau memberikan nyawanya untuk orang yang tersayang.
Yesus bahkan terlebih lagi...
Gembala yang baik, ya Dia itu!
Dia memberikan nyawanya untuk domba-dombanya...
Rela mati bagi kita semua, orang berdosa...
Terkadang kita merasa malu, merasa tidak layak atas kebaikan-Nya...
Begitulah DIA dan kasih-Nya yang luar biasa...
Semoga kita mau terus menerus memandang wajah-Nya...
Merasakan setiap kebaikan-Nya di hidup kita dan bersyukur atas semuanya.
Hidup kita semoga kita arahkan hanya kepada Dia yang rela menyerahkan nyawa bagi kita semua.
Amin.
(-fon-)/ Fonny Jodikin
Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya untuk domba-dombanya.
--- Yohanes 10:11
No comments:
Post a Comment