TODAY, 8 Oktober:
Menghargai Hal-Hal Kecil
Sering kita terpaku pada besar kecilnya suatu pemberian.
Untuk kemudian baru merasa bahagia atasnya.
Ketika pemberian itu kecil, mungil, sangat sederhana...
Kita mungkin tak merasa harus bersyukur.
Lain ceritanya, jika yang kita dapat adalah pemberian yang besar, indah, dan spektakuler.
Tentunya kita akan terkagum-kagum karenanya.
Itu memang manusiawi.
Tetapi, mari membuat perbedaan...
Menghargai setiap hal, setiap kebaikan yang ada di hidup ini...
Siapa tahu, dari sesuatu yang kecil dan nampaknya biasa saja...
Tercipta sesuatu yang besar nantinya.
Jika Tuhan berkenan, tiada yang mustahil bagi Dia, bukan?
Demikian pula, kita berusaha mempertahankan sikap positif penuh syukur:
mengucap syukur dalam segala hal.
SEGALA HAL.
Bukan yang baik atau buruk di mata kita atau menurut dunia...
Bukan yang besar atau kecil menurut kita atau menurut dunia...
Karena segala sesuatu bekerja untuk mendatangkan kebaikan di kehidupan kita.
Kita percaya akan hal itu!
Tuhan, ajarilah kami untuk mengucap syukur dan menghargai hal-hal kecil dan sederhana sekali pun, yang Engkau izinkan hadir di kehidupan kami.
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin.
Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.
--- 1 Tesalonika 5:18
No comments:
Post a Comment