Tuesday, March 28, 2017

TODAY, 28 Maret: Jangan Membalas Dendam

TODAY, 28 Maret: 

Jangan Membalas Dendam

Mungkin di dalam hidup ini, kita pernah mengalami dihina, direndahkan, difitnah, dikucilkan, tidak dipedulikan, mengalami kekerasan fisik dan mental...
Apa pun itu, pastinya ada di satu masa di hidup kita, saat kita harus mengalami hal-hal yang tidak mengenakkan semacam ini...
Ketika belum mengenal Kristus, mungkin kita ingin sekali membalas.
Tampar pipi kiri? Tampar lagi bolak-balik plus tendangan kaki kiri.
Tidak ada di dalam kamus kita untuk mengasihi, apalagi mengampuni sampai tujuh puluh kali tujuh kali.
Mungkin yang ada di pikiran kita: mata ganti mata, gigi ganti gigi.
Setidaknya kita inginkan keadilan atas diri kita ini...


Setelah mengenal Kristus, meskipun hukum di suatu negara/wilayah pastinya tetap berlaku, alangkah baiknya pula jika kita belajar untuk mengampuni sesama kita yang melakukan kesalahan terhadap kita.
Mungkin tidak mudah, mungkin menyakitkan, namun Alkitab mengingatkan kita untuk tidak membalas dendam.
Biarlah Allah yang melakukan peradilan atas semua orang bila saat-Nya tiba.
Semua orang, termasuk kita, pastinya pernah melakukan kesalahan.
Namun tak perlu sok tahu juga untuk menghakimi orang yang ini atau orang yang itu...
Karena Allah sendiri sajalah yang berhak melakukan penghakiman atas sesama kita.

Semoga hari lepas hari, kita ditambahkan kasih dan pengampunan...
Karena kita pun tak sempurna.
(-fon-)


Saudara-saudaraku! Janganlah sekali-kali membalas dendam, biarlah Allah yang menghukum. Sebab di dalam Alkitab tertulis, "Akulah yang membalas. Aku yang akan menghukumnya, kata Tuhan.
--- Roma 12:19 (BIS)

No comments: