TODAY, 8 Juli 2021
Seperti Domba Yang Tidak Bergembala
Waktu Yesus melihat orang banyak itu, Ia kasihan kepada mereka,
sebab mereka kebingungan dan tidak berdaya, seperti domba yang tidak punya
gembala.
--- Matius 9:36(BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)
Melihat orang banyak itu, tergeraklah hati Yesus oleh belas
kasihan kepada mereka, karena mereka lelah dan terlantar
seperti domba yang tidak bergembala.
--- Matius 9:36
Waktu Yesus melihat orang banyak itu….
Ia kasihan kepada mereka.
Sebab mereka kebingungan dan tak berdaya.
Terlihat lelah dan terlantar.
Seperti domba yang tidak bergembala.
Saat keadaan kita kebingungan dan tidak berdaya.
Tuhan tetap berbelas kasih pada setiap kita.
Saat kita lelah dan seolah terlantar.
Yesus tetap mengasihi setiap kita.
Ketika kita pikir, kita adalah domba tanpa Gembala.
Di ujung sana Yesus berdiri dengan setia.
DIA masih menunggu, kita berbalik ke jalan-Nya.
Mari jadikan masa-masa ini sebagai waktu untuk merefleksikan kesalahan diri.
Juga keinginan untuk lebih baik di masa depan nanti.
Tuhan adalah gembalaku, takkan kekurangan aku.
Semoga ini menjadi hal yang mengingatkan kita….
Bahwa Tuhan adalah gembala yang baik.
Selama-lamanya.
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment