TODAY, 30 Juli 2021
Berdoalah Dan Tetaplah Tenang
TUHAN Yang Mahatinggi, Allah kudus Israel, berkata kepada
umat-Nya, "Bertobatlah dan tetaplah tenang, maka kamu akan Kuselamatkan.
Percayalah kepada-Ku dengan hati yang tentram, maka kamu akan Kukuatkan."
Tetapi kamu tidak mau!
--- Yesaya 30:15 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)
Hari ini, saat membaca ayat ini….
Saya kembali diingatkan untuk mengikuti kembali jalan Allah.
Dan tetap tenang.
Maka DIA akan datang dan menyelamatkan.
Perlu adanya niat baik dari kita untuk bertobat.
Tidak bisa melulu hidup sama seperti di masa lalu.
Ayat ini juga mengingatkan kita untuk tetap percaya kepada Allah
dengan hati yang tentram.
Maka kita akan dimampukan untuk menimba kekuatan dari Allah saja.
Namun, ada kalimat: tetapi kamu tidak mau!
Kalimat ini juga membuat saya berpikir….
Adakah saya yang tidak mau menerima tawaran Allah?
Apakah saya yang tak mau berbalik ikut jalan-Nya lagi?
Karena saya sudah terlanjur terlena dengan nyamannya dunia di masa lalu?
Tapi, bukankah ikut Tuhan juga berarti meninggalkan zona nyaman
kita?
Untuk kemudian masuk ke dalam rancangan-Nya?
Rencana Allah mungkin sama sekali berbeda dengan apa yang ada di
pikiran kita.
Namun, sebagaimana kita selalu yakini: itu pasti yang terbaik bagi
kita.
Hari ini, seolah mendapat pesan kuat untuk terus berdoa dan tetap
tenang.
Karena Tuhan masih pegang kendali.
Dan Tuhan masih peduli.
Biarkan kami percaya, sekali lagi, bahwa Engkau memang Allah yang
selalu mengasihi.
Amin.
(-fon-)/Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment