TODAY, 17 April 2020:
Kemuliaan Yang Akan Dinyatakan Kepada Kita
Semua penderitaan yang kita alami sekarang, menurut pendapat saya, tidak dapat dibandingkan sama sekali dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.
--- Roma 8:18 (BIS/Bahasa Indonesia Sehari-hari)
Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.
--- Roma 8:18
Mungkin saat ini kita tengah merasa menderita.
Di banyak negara saat terjadi 'lockdown', 'semi lockdown', atau pembatasan keluar rumah.
Kita merasa tak lagi memiliki kebebasan seperti dulu.
Mungkin juga dalam hal beribadah...
Banyak dari kita harus Misa online dari rumah melalui sosial media.
Belum lagi resesi yang perlahan namun pasti menyapa...
Seolah sudah di depan mata...
Kita merasa menderita...
Mungkin juga karena alasan lainnya.
Sakit-penyakit, kesulitan hidup, permasalahan apa pun bentuknya...
Ketika hidup berjalan di luar jalur rencana kita...
Beberapa dari kita pun merasa tersiksa dan mungkin: menderita.
Tetaplah ingat...
Seperti Rasul Paulus berkata bahwa semua penderitaan yang kita alami sekarang...
Tidak sebanding dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.
Jika kita hanya melihat keadaan saat ini, mungkin kita bisa kecewa dan putus harapan.
Tetapi semoga itu tidak terjadi kepada hamba-hamba-Nya...
Yang tetap terus berupaya yang terbaik, meskipun di tengah persoalan atau beban hidup yang melanda.
Semoga kita tetap berpegang di dalam iman kepada Tuhan dan tetap melangkah bersama DIA dalam keadaan apa pun.
Amin!
(-fon-)/ Fonny Jodikin
No comments:
Post a Comment