Sunday, August 12, 2018

TODAY, 12 Agustus: Remuk Redam

TODAY, 12 Agustus: 

Remuk Redam

Pada suatu saat di kehidupan...
Kita mungkin pernah merasakan jiwa yang hancur...
Hati yang patah...
Keadaan yang remuk-redam...
Suatu situasi yang sulit kita terima...
Tetapi itulah yang terjadi pada kita...

Kita bisa mencari jalan lainnya.
Kita bisa berlari dari Tuhan...
Mencoba jalur lain yang mungkin kita pikir bisa membuat kita merasa lebih baik...
Mencari kebahagiaan duniawi...
Yang biasanya semu...
Berujung pada kehampaan belaka...
Minum minuman keras...
Pesta pora sampai pagi...
Dengan harapan bisa melupakan semuanya...
Tetapi tak jua bisa menghapus luka...

Keadaan hati yang remuk redam...
Takkan dipandang hina oleh Allah...

Kepedulian dan kasih-Nya pada kita...
Sesungguhnya teramat besar...

Bahkan melebihi semua yang bisa ditawarkan oleh orang terdekat sekalipun...
Sayangnya, kita tak mengerti...
Karena terlanjur tersakiti...

Hari ini, jika keadaan kita tengah hancur.
Patah hati. Remuk redam.
Bawalah itu semua kepada Allah- Sang Penyembuh...
DIA akan membalut segenap luka-luka kita...
DIA sanggup melakukan segala perkara...
Bagian kita hanyalah tetap beriman dan percaya!
Sambil menyerahkan semua luka dan kepahitan di diri...
Allah peduli. Allah mengerti...
Ya, Tuhan kami serahkan hidup kami dan segala yang kami alami hanya ke dalam tangan kasih-Mu.
Amin...
(-fon-)/ Fonny Jodikin

Korban sembelihan kepada Allah ialah jiwa yang hancur; hati yang patah dan remuk  tidak akan Kaupandang hina, ya Allah. 
--- Mazmur 51:19

Kurban bagi Allah adalah hati yang remuk redam, hati yang tunduk dan bertobat tidak Kautolak.
--- Mazmur 51:19 (BIS/ Bahasa Indonesia Sehari-hari)


No comments: